Sakit Hati, Bakar Rumah Istri di Putat Gede Barat

Sakit Hati, Bakar Rumah Istri di Putat Gede Barat

Umiati didampingi anaknya Aurief ditemui memorandum.co.id.-Oskario Udayana-

BACA JUGA:BREAKING NEWS : KPK Geledah Rumah Dinas dan Kantor Bupati Situbondo

Setelah membakar melempar dan membakar rumahnya, SN kabur. Bahkan sempat update status di WA jika menyerahkan diri ke Mapolsek Sukomanunggal dengan berjalan kaki sejauh 3 kilometer. 

Sedangkan Umiati melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Sukomanunggal. Dan di kantor polisi tidak menemukan SN. 

"Suami saya hanya mengalihkan perhatiannya saja melalui status di WA-nya untuk mengecoh. Padahal dia tidak menyerahkan diri," tukas Umiati.

BACA JUGA:Tokoh Agama Moses Henry Diduga Lakukan KDRT pada Istri, Ini Tanggapannya

Untuk motif pembakaran rumah? Umiati mengaku suaminya sakit hati karena permintaannya tidak dituruti. Seperti kredit mobil Sigra, dan menggadaikan sertifikat rumah.

Pernah kredit mobil atas nama Umiati, tapi beberapa bulan angsuran macet sehingga dikembalikan ke finance daripada ditagih debt collector. Sejak itu SN marah kepada Umuati dan sering cekcok. Bahkan dia minta mau kredit mobil lagi.  

"Pernah suami saya ingin menggadaikan sertifikat rumah ke bank Rp 500 juta, tapi saya tolak, ujar Umiati. 

BACA JUGA:Menteri AHY: Pendaftaran Bidang Tanah untuk Pemanfaatan Tanah Masyarakat yang Lebih Optimal

Umiati mengungkapkan, sebulan pasca kejadian dirinya dengan SN sudah pisah ranjang. Korban tinggal di rumahnya sendiri di Putat Gede Barat II, sedangkan SN indekos di Putat Gede Barat Gang V.

"Pisah ranjang, suami saya sering buat status dan menyebarkan berita bohong kepada warga, salah satu di antaranya menuduh saya selingkuh," tandas Umiati.

BACA JUGA:Antar Daftar ke KPU Jatim, Koalisi KAWANKoE Dukung Khofifah-Emil Dua Periode

Terpisah, Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Iptu Jumeno Warsito membenarkan adanya laporan kejadian tersebut. Saat ini masih memburu terduga pelaku ke Nganjuk. 

"Pelaku orang stres. Kami masih buru ke Nganjuk," kata Jumeno. (rio)

Sumber: