Masyarakat Apresiasi Sertipikat Tanah Elektronik, Simpel dan Aman
Menteri AYH membagikan sertipikat tanah elektronik.--
TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Kepala Kantor Pertanahan ATR/BPN kabupaten Tulungagung, Ferri Saragih saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menyalurkan sertipikat tanah elektronik kepada masyarakat dan Pemkab Tulungagung.
Menurutnya, pada tahap pertama ada 200 aset milik Pemkab Tulungagung yang sudah siap diterbitkan sertipikat elektroniknya. Selanjutnya sertipikat elektronik bakal diberikan kepada masyarakat pemohon sertipikat hak tanah di Kantah ATR/BPN Kabupaten Tulungagung.
"Sudah kita siapkan 200 sertipikat elektronik untuk aset milik pemkab dulu. Selanjutnya akan kita berikan juga untuk masyarakat," terangnya, Minggu 14 Juli 2024.
Peralihan ke sertipikat tanah elektronik ini terbukti mendapat apresiasi dari masyarakat.
BACA JUGA:Kantah ATR/BPN Tulungagung Tingkatkan Investasi dan Berantas Mafia Tanah
Hal itu terlihat ketika Menteri ATR/BPN, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan 100 Sertipikat Tanah Elektronik di Desa Wonorejo, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang.(fir/fai)
Sumber: