Gubernur Jatim Ajak Ibu Jadi Satgas Covid-19 Bagi Keluarga

Gubernur Jatim Ajak Ibu Jadi Satgas Covid-19 Bagi Keluarga

Surabaya, memorandum.co.id - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta masyarakat mewaspadai lonjakan Covid-19 akibat klaster keluarga. Pasalnya, kontribusi klaster keluarga terhadap penyebaran corona akhir- akhir ini sangat tinggi. Penerapan PPKM mikro dalam berbagai pengalaman jika diefektifkan InsyaAllah akan memberikan dampak lebih signifikan dalam pengendalian penyebaran Covid-19. "Jika tidak ada kepentingan mendesak, sebaiknya berdiam diri saja di rumah,” tegas Khofifah, Selasa (29/6). “Situasi Indonesia saat ini tidak boleh disepelekan. Keluarga harus meningkatkan kewaspadaan dan pencegahan dengan mengurangi mobilitas," sambungnya. Dalam hal aktivitas di luar rumah, Khofifah mengingatkan agar sebaiknya meniadakan dan menghindari aktivitas kumpul-kumpul keluarga dengan dalih apapun seperti arisan atau hajatan. Karena dikhawatirkan justru akan memassifkan penularan Covid-19. "Kepada para ibu, saya mengajak menjadi, Satgas Covid-19 bagi keluarganya, dengan terus menerus mengingatkan kepada seluruh anggota keluarga menerapkan protokol kesehatan. Ini demi kebaikan keluarga sendiri," tambah Khofifah. (mg6)

Sumber: