Ujian Pengisian Dua Formasi Perangkat Desa Rejoagung Sukses Digelar

Ujian Pengisian Dua Formasi Perangkat  Desa Rejoagung Sukses Digelar

Kades Mukaji bersama panitia dan peserta ujian perangkat Desa Rejoagung.--

BACA JUGA:Edarkan LL dan Sabu, Warga Rejoagung Masuk Bui

Kades Mukaji bersyukur ujian ini berlangsung sukses digelar, sehingga kekosongan dua formasi perangkat Desa Rejoagung terisi kembali.

Selaku pemerintah desa, Mukaji juga mengapresiasi panitia dan semua pihak atas suksesnya pelaksanaan ujian ini. Termasuk UB Malang.

"Alhamdulillah semua berjalan baik dan tidak ada permasalahan yang terjadi. Karena panitia sudah melaksanakan sesuai dengan aturan yang ada," ucapnya.

Kades Mukaji berharap, peserta peraih nilai tertinggi nantinya membawa dampak positif bagi pemerintah desa dalam memberikan pelayanan masyarakat.

"Sehingga ke depannya pemerintahan Desa Rejoagung lebih kompak dan solid, serta berdampak positif untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," pungkasnya. (kin)

Sumber: