Jum’at Curhat, Polsek Dukuh Pakis Ajak Warga Waspadai Bahaya Judi Online

Jum’at Curhat, Polsek Dukuh Pakis Ajak Warga Waspadai Bahaya Judi Online

Polsek Dukuh Pakis menggelar program Jum’at Curhat, bertempat di Balai RT.1 RW.1 Kelurahan Dukuh Pakis Surabaya.--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Polsek Dukuh Pakis kembali menggelar program Jum’at Curhat, kali ini bertempat di Balai RT.1 RW.1 Kelurahan Dukuh Pakis,pada hari Jumat 15 November 2024.

Kegiatan rutin ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara pihak kepolisian dengan masyarakat serta mendengarkan secara langsung aspirasi dan permasalahan yang dihadapi warga.

Pada Jum’at Curhat kali ini, Kanit Reskrim Ipda Balok Dirgantoro, S.H., M.H., didampingi 3 pilar kelurahan dan Ketua RW.1 beserta perangkatnya, menyampaikan imbauan penting terkait bahaya judi online.

BACA JUGA:Jum'at Curhat Bersama Warga Gunungsari Kapolsek Dukuh Pakis Disambati Soal KDRT

“Judi online bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga dapat merusak kehidupan seseorang dan keluarganya,” tegas Ipda Balok.

Ipda Balok juga mengajak seluruh warga untuk aktif berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta mendukung pelaksanaan Pilkada Serentak dengan penuh kesadaran.

Menanggapi pelaksanaan Jum’at Curhat ini, Kapolsek Dukuh Pakis, Kompol Masdawati Saragih, S.H., M.H., menyampaikan apresiasinya. 

BACA JUGA:Kapolsek Dukuh Pakis Berikan Penyuluhan kepada Siswa SMA Kristen Dharma Mulya

“Saya sangat mengapresiasi antusiasme warga dalam mengikuti kegiatan Jum’at Curhat. Ini menunjukkan bahwa masyarakat sangat peduli dengan keamanan dan ketertiban lingkungannya,” ujar Kompol Masdawati.

Lebih lanjut, Kapolsek Masdawati juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam upaya pencegahan tindak kejahatan, termasuk judi online.

“Mari kita bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk kita tinggali,” ajaknya.

BACA JUGA:Polsek Dukuh Pakis Jalin Kemitraan dengan Warga Melalui Patroli Blue Light

Terkait dengan permasalahan penggunaan jalan kampung untuk acara hajatan, Kapolsek menyarankan agar warga dapat bermusyawarah dan mencari solusi bersama.

“Setiap warga memiliki hak yang sama untuk menggunakan fasilitas umum. Namun, perlu juga diperhatikan hak-hak warga lainnya,” imbuhnya.(mtr)

Sumber: