Polsek Lakarsantri Gandeng Polda Jatim Selidiki Penyebab Kebakaran Tewaskan Penghuni di Citraland

Polsek Lakarsantri Gandeng Polda Jatim Selidiki Penyebab Kebakaran Tewaskan Penghuni di Citraland

Kapolsek Lakarsantri Kompol M Akhyar bersama tim Inafis Polrestabes Surabaya mengolah TKP.-Faishal Danny-

SURABAYA, MEMORANDUM - Insiden kebakaran di kompleks perumahan North Emerald Mansion, Citraland, SURABAYA, masih dalam penyelidikan kepolisian. 

Akibat dari kejadian itu, satu penghuni, Suwandi Tjoa (60), tewas terpanggang di kamar lantai 1.

Kapolsek Lakarsantri Kompol Muhammad Akhyar mengatakan, jika pihaknya belum berani menyimpulkan penyebab kebakaran itu. Hingga saat ini, ia masih menunggu mekanisme olah tempat kejadian perkara (TKP) selesai.

BACA JUGA:Kebakaran di Perumahan Elite Citraland, Lansia Sebatang Kara Tewas Terpanggang

Mantan Kasihumas Polrestabes Surabaya itu menyebut, jika rencananya, pihaknya bersama tim Labfor Polda Jatim akan melakukan mekanisme olah TKP lanjutan pada Senin, 15 Januari 2024, besok.

"Untuk lebih jelasnya, kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak Polda Jatim. InsyaaAllah, besok Senin kita akan olah TKP kembali untuk mengetahui sebab-sebab kejadian kebakaran ini," kata Akhyar.

Sebelumnya, kebakaran hebat menimpa sebuah rumah  di kompleks North Emerald Mansion Blok TN3, Citraland, Surabaya, Sabtu, 14 Januari 2024 malam. Dalam peristiwa itu, seorang lansia tewas akibat ikut terpanggang.

Korban Suwandi Tjoa (60). Ia tewas dalam kondisi tertidur di kamar lantai 1 rumah yang ia huni seorang diri tersebut. Lansia kelahiran Jombang itu, disebut sedang mengalami sakit stroke berat. (*)

Sumber: