Ribuan Relawan Surabaya-Sidoarjo Bersholawat untuk Doakan Adies Kadir
Adies Kadir bersama relawannya mendengarkan tausiayah Ustaz Das'at Latif (kanan).--
Surabaya, Memorandum-Ribuan relawan anggota DPR RI Dapil Jatim I Surabaya-Sidoarjo, Adies Kadir berkumpul di Gedung Islamic Center, Jalan Raya Dukuh Kupang Surabaya, Sabtu, 23 September 2023 malam. Usai istighosah, ditutup tauziah oleh Ustadz Dassad Latif.
Lantunan sholawat ditujukan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW menggema di dalam gedung yang dikumandangkan elawan untuk mendoakan negeri ini selalu dalam keadaan aman, damai dan tanpa kekurangan suatu apapun.
Mereka berkumpul untuk mendoakan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar ini agar selalu diberikan kesehatan dan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat Surabaya dan Sidoarjo di pusat.
"Kami masyarakat Surabaya dan Sidoarjo selalu mendoakan Bapak Adies Kadir, mudah-mudahan beliau selalu diberikan kesehatan dan diberikan kesempatan kembali mewakili aspirasi masyarakat yang ketiga kalinya," ujar Ust Abdul Malik saat memimpin istighosah.
Kepada relawannya, Adies Kadir mengucapkan terimakasih karena sudah meluangkan waktu untuk bisa hadir berkumpul dan berdoa bersama untuk Indonesia lebih baik.
"Terimakasih buat bapak-ibu yang sudah sampai sejauh ini tetap setia berjuang bersama Partai Golkar. Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan," ujar Ketua Umum DPP Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) ini.
Hadir dalam istighosah, selain relawan juga anggota DPRD Jatim Blegur Prijanggono dan Adam Rusydi, anggota DPRD Kota Surabaya Aruf Fathoni, Akmarawita Kadir, Agoeng Prasodjo, dan Pertiwi Ayu Krishna, dan sejumlah calon legislatif (caleg) yang akan bertarung di 2024 mendatang.
Sumber: