Babinsa Harus Paham Kondisi Lingkungan Binaannya

Babinsa Harus Paham Kondisi Lingkungan Binaannya

Surabaya, memorandum.co.id - Babinsa Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo, melaksanakan pemantauan dan komunikasi sosial (Komsos) dengan petugas keamanan perumahan Panjangjiwo Permai RW 05, Jl Panjangjiwo Permai Kelurahan Panjangjiwo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Minggu (3/10/2021). Komsos di wilayah bagi seorang Babinsa harus rutin dilaksanakan sebagai upaya cegah dini dan deteksi dini di wilayah. Babinsa Koramil 07/Tenggilis Mejoyo menyampaikan, kegiatan komsos wilayah guna menjalin tali silahturahmi antara Babinsa dan warga, " ujar Danramil 07/Tenggilis Mejoyo. Menurut Danramil 07/Tenggilis Mejoyo, komsos di wilayah bagi seorang Babinsa itu mutlak guna mengenal dan mengetahui segala perkembangan di wilayah. "Babinsa harus paham betul kondisi di lingkungan binaannya," tegas Danramil. (gus)

Sumber: