Polsek Dukuh Pakis Gelar Patroli Dini Hari Ciptakan Rasa Aman Masyarakat
Kapolsek Dukuh Pakis, Kompol Masdawati Saragih, S.H., M.H., memimpin langsung patroli dini. --
SURABAYA, MEMORANDUM - Kapolsek Dukuh Pakis, Kompol Masdawati Saragih, S.H., M.H., memimpin langsung patroli dini hari bersama jajarannya untuk mengantisipasi gangguan keamanan di wilayah Dukuh Pakis.
Patroli yang dimulai pada pukul 02.00 WIB ini menyasar sepanjang jalur jalan protokol di wilayah Dukuh Pakis, mulai dari Jl. Mayjend Sungkono hingga Jl. Mayjend Jonosewojo, Sabtu 15 Juni 2024.
Kompol Masdawati Saragih menjelaskan bahwa patroli ini dilakukan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan.
"Kita ingin memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dengan kehadiran Polri di tengah-tengah mereka, terutama saat dini hari," ujar Kompol Masdawati Saragih.
Patroli ini juga difokuskan pada pencegahan gangguan keamanan seperti kejahatan curat, curas, curanmor, konvoi, balap liar, dan gangguan lainnya.
"Patroli ini juga untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Dukuh Pakis tetap kondusif," jelas Kompol Masdawati Saragih.
BACA JUGA:Polsek Dukuh Pakis Gelar Operasi Kejahatan Malam, Amankan 40 Pelanggar
Upaya Polsek Dukuh Pakis ini mendapat apresiasi dari masyarakat. Salah satu warga Pradah Kalikendal, Sutanto, mengaku merasa lebih aman dengan adanya patroli dini hari ini.
"Saat saya melintas di Jl. Mayjend HR.Muhammad bertemu patroli polisi Polsek Dukuh Pakis, hati saya menjadi adem dan nyaman. Terima kasih Polsek Dukuh Pakis," ujar Sutanto.
Patroli dini hari ini berakhir menjelang fajar dan tidak ditemukan adanya gangguan keamanan. Situasi kamtibmas di wilayah Dukuh Pakis hingga saat ini terkendali kondusif.
Polsek Dukuh Pakis berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayahnya.(mtr)
Sumber: