Personil TNI-Polri Ponorogo Bahu Membahu Bersihkan Longsor di Gunung Macan

Personil TNI-Polri Ponorogo Bahu Membahu Bersihkan Longsor di Gunung Macan

Ponorogo, Memorandum.co.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Ngrayun membuat beberapa ruas jalan tidak bisa dilewati. Seperti berita sebelumnya, jalan Desa Selur-Ngandel, tepatnya di kawasan Gunung Macan tertutup tanah longsor dan bongkahan batu setelah hujan lebat mengguyur daerah tersebut. Pemerintah Desa Selur bekerja sama dengan BPBD Ponorogo dan Tagana dibantu anggota Koramil dan Polsek Ngrayun melakukan evakuasi material longsor dengan menggunakan alat berat, Jumat (28/2/2020). Kapolsek Ngrayun, AKP Suroso yang ikut serta turun ke lapangan mengatakan, hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan akses jalan tidak dapat dilewati akibat tertimbun longsor. "Setelah kejadian kami koordinasi dengan Pemdes Selur untuk mendatangkan alat berat guna mempercepat evakuasi dan dibantu anggota Koramil, Polsek dan Tagana hingga pagi ini sudah terlaksana, beberapa bongkahan batu dapat dipecah dengan tenaga manual kemudian dievakuasi dengan alat berat," beber Suroso. Lebih lanjut Suroso mengaku sengaja melibatkan beberapa unsur terkait dengan kekuatan penuh agar akses jalan dapat dilalui kembali. Suroso juga mengimbau kepada warga untuk tetap waspada dan hati-hati apabila melewati jalan karena masih rawan tanah longsor.(ack/alv)

Sumber: