Anggota Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Ciptakan Situasi Kondusif Selama Pemilu Berlangsung

 Anggota Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Ciptakan Situasi Kondusif Selama Pemilu Berlangsung

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelis Tanasale bersama personel. --

SURABAYA, MEMORANDUM-Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelis Tanasale menegaskan bahwa Unit Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak siap mengamankan rangkaian Pemilu 2024.

"Keamanan dan ketertiban masyarakat adalah prioritas utama kami," tegas AKBP William.

Anggota Reskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak akan terus berkomitmen untuk menjaga, memelihara keamanan, dan ketertiban masyarakat di wilayah Hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

"Kami akan melakukan berbagai langkah untuk memastikan kelancaran dan keamanan Pemilu 2024," kata AKBP William.

BACA JUGA:Iptu Suroto Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak: Humas Harus Aktif dan Dekat dengan Media

Langkah-langkah tersebut antara lain melaksanakan kontrol dan pengamanan di tempat tempat penghitungan suara. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen kepolisian untuk menjaga situasi yang kondusif selama proses demokrasi berlangsung.

BACA JUGA:Kapolres Perak: Profesionalisme Memorandum Tidak Diragukan

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan bahwa proses penghitungan suara di setiap tempat penghitungan berlangsung dengan aman, lancar, dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan," jelasnya. 

Selain itu, kehadiran polisi di lokasi penghitungan suara diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada petugas pemungutan suara serta masyarakat yang menunggu hasil penghitungan.

AKBP William juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keharmonisan wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

"Mari kita ciptakan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan kondusif," ujarnya.

Kegiatan kontrol dan pengecekan yang dilakukan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak di wilayah masing masing ini diharapkan dapat terus mendukung proses demokrasi yang sehat dan berkualitas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Pihaknya berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya pada proses pemilu, demi terwujudnya pesta demokrasi yang damai dan demokratis. (alf)

Sumber: