Penyebabnya Gangguan Sistem Pernapasan, Personel Band yang Meninggal Usai Pesta Miras di Hotel Vasa

Penyebabnya Gangguan Sistem Pernapasan, Personel Band yang Meninggal Usai Pesta Miras di Hotel Vasa

Keluarga menjemput jenazah William Adolf Refly usai diautopsi di RSUD dr Soetomo.--

SURABAYA, MEMORANDUM-Tim dokter forensik RSUD dr Soetomo memperoleh hasil autopsi sementara tewasnya dua korban personel band usai menenggak miras di Lounge Bar Hotel Vasa. Dugaan sementara korban meninggal karena ada gangguan sistem pernapasan. 

Hal itu, diungkapkan Kepala Staf Medik Kedokteran Forensik RSUD dr Soetomo Edi Suyanto saat dikonfirmasi Memorandum, Rabu, Desember 2023. Dia mengatakan, hasil sementara autopsi masih perlu pemeriksaan lanjutan toksikologi. Jadi sebab kematiannya apakah akibat alkohol atau racun yang lain. 

BACA JUGA: Polisi Periksa Intensif Bartender dan Tunggu Hasil Autopsi Korban, Kasus Tewasnya Anggota Band di Hotel Vasa

"Meninggal karena alkhohol tidak mungkin karena tidak minum banyak," kata Edi. 

BACA JUGA:Kasus Tewasnya Musisi di Hotel Vasa, Keluarga Serahkan Semua ke Pihak Berwajib

Jadi tim forensik masih mencari tahu kandungan alkhohol yang diminum, ada apanya. Jadi mirip seperti kasus Mirna kopi sianida, tim dokter mencari penyebab kematiannya.

"Tapi kalau hanya minum alkhohol saja satu sloki tidak mematikan. Kemungkinan campuran cairan zat aktif yang menyebabkan gangguan sistem kehidupan," jelas Edi.

Untuk penyebab kematian ketiga korban, Edi menduga karena toxic (racun) dalam minuman keras. "Ini yang masih dicari. Untuk meninggalnya karena ada gangguan dari sistem pernapasan," beber Edi. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Satreskrim Polrestabes Surabaya melakukan penyelidikan terkait dua orang pemain band yang meninggal dunia usai menenggak minuman keras (miras) di Crus Lounge Bar Vasa Hotel, Surabaya, Jumat, 22 Desember 2023. 

Dua pemain band itu Reza pemain sexophone dan William Adolf Refly, warga Jalan Granting, dan Indro sound engineering.  Sedangkan Mitra sang vokalis dirawat di RS Gotong Royong. (rio)

 

Sumber: