Hindari Beberapa Pantangan Diabetes Berikut Ini agar Gula Darah Terkontrol

Hindari Beberapa Pantangan Diabetes Berikut Ini agar Gula Darah Terkontrol

Ilustrasi - 5 Cara Menghindari Risiko Terkena Diabetes--

SURABAYA, MEMORANDUM - Diabetes merupakan penyakit yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah dalam tubuh. Secara umum, diabetes terbagi menjadi dua jenis, yaitu diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2.

Diabetes tipe 1 terjadi karena pankreas tidak bisa menghasilkan insulin sehingga kadar gula darah akan terus tinggi. Sementara itu, diabetes tipe 2 terjadi ketika tubuh tidak bisa menggunakan gula darah dengan baik karena masalah dengan hormon insulin atau karena tubuh tidak bisa memproduksi insulin dengan cukup.

BACA JUGA:Bagimana Diabetes Mempengaruhi Anak-anak dan Remaja?

Berikut Pantangan Diabetes agar Gula Darah Terkontrol

1. Minum minuman tinggi gula

Minuman yang mengandung gula tinggi termasuk salah satu pantangan diabetes yang utama.

Kandungan gula yang tinggi sering ditemukan dalam soda, teh manis, minuman kemasan, dan jus kemasan. Penderita diabetes dianjurkan untuk membatasi konsumsi minuman yang mengandung tinggi gula dan memilih minuman yang lebih sehat, seperti air putih atau teh tanpa gula.

2. Sering mengonsumsi makanan manis

Mengonsumsi makanan manis, seperti cokelat, kue manis, dan martabak memang nikmat. Namun, makanan manis termasuk salah satu pantangan diabetes karena dapat meningkatkan kadar gula darah dengan cepat.

Kadar gula yang makin tinggi setelah makan makanan manis akan memperparah kondisi diabetes. Oleh karena itu, penderita diabetes harus menghindari atau membatasi asupan makanan manis.

3. Konsumsi makanan berlemak

Pantangan diabetes yang selanjutnya adalah makanan berlemak. Ada dua jenis lemak, yaitu lemak sehat dan lemak jenuh.

Sesuai dengan namanya, lemak sehat baik untuk kesehatan tubuh dan dapat menjadi sumber energi. Nah, lemak yang harus dihindari penderita diabetes adalah lemak jenuh. Jenis lemak ini umumnya berasal dari sumber hewani, termasuk berbagai macam daging merah, dan produk olahan susu, seperti mentega, keju, dan es krim.

Selain itu, makanan yang digoreng juga termasuk dalam makanan yang harus dihindari. Hal ini karena makanan yang digoreng dengan suhu tinggi dapat menyebabkan terbentuknya lemak jenuh dan lemak trans.

Sumber: