Untag Surabaya Ucapkan Selamat HUT ke-54 Memorandum
Humas Untag Surabaya sinergi bersama redaksi Memorandum.--
SURABAYA, MEMORANDUM-Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya ikut berbahagia dengan bertambahnya usia Surat Kabar Harian (SKH) Memorandum yang ke-54 tahun.
Dalam perayaan HUT ke-54 Memorandum, Rektor Untag Surabaya Prof Dr Mulyanto Nugroho MM CMA CPA diwakili Bagian Humas dan Protokoler Untag Surabaya hadir secara langsung memberikan ucapan selamat dan kue ultah, Rabu, 15 November 2023.
“Selamat ulang tahun ke-54 tahun Memorandum. Sejuta berita diungkap, diceritakan secara faktual. Terus jaya dalam mengawal informasi, Untag Surabaya menyambut dengan penuh apresiasi,” ucap Kabag Humas dan Protokoler Untag Surabaya Dinda Lisna Amilia.
BACA JUGA:Kenang Jasa Pahlawan, BPF Malang Napak Tilas Sejarah
Seperti diketahui, SKH Memorandum resmi menginjak usia ke-54 tahun pada 10 November 2023. Kemudian perayaan dilaksanakan pada Rabu, 15 November di halaman kantor SKH Memorandum.
BACA JUGA:Jual Miras Eceran Tanpa Izin, Cafe di Surabaya Ini Disanksi Satpol PP
Beragam ucapan selamat mengalir untuk koran hukum dan kriminal terbesar di Jatim ini. Dengan bertambahnya usia, Memorandum yang eksis sejak 1969 berkomitmen untuk menyajikan berita yang berimbang, faktual, dan mencerdaskan bangsa. (bin)
Sumber: