Pj Bupati Bojonegoro Takziah ke Rumah Keluarga Tegar Dwi Prasetyo Remaja yang Tersambar Petir

Pj Bupati Bojonegoro Takziah ke Rumah Keluarga Tegar Dwi Prasetyo Remaja yang Tersambar Petir

Pj Bupati Bojonegoro Takziah ke rumah korban.--

BOJONEGORO, MEMORANDUM-Pemerintah Kabupaten Bojonegoro turut berbela sungkawa atas tragedi yang menimpa pemain tunas muda sepak bola U-13 ananda Tegar Dwi Prasetyo. Ia meninggal dunia tersengat lidah halilintar saat sedang berlaga perdana U-13 Soeratin Cup Kabupaten Bojonegoro Tahun 2023 antara kesebelasan SSB Indonesia Muda melawan kesebelasan PS Purwosari beberapa hari lalu, di stadion Letjen H. Sudirman Bojonegoro.

Siswa yang masih duduk di bangku kelas VII SMPN V Bojonegoro tersebut sempat mendapatkan pertolongan dan perawatan intensif di RS Ibnu Sina usai peristiwa itu terjadi, lalu kemudian dilarikan ke RSUD Sosodoro Djatokoesoemo Bojonegoro dan menghembuskan nafas terakhir pada kemarin.

Kabar duka yang menyelimuti insan sepak bola tersebut mengetuk hati Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto untuk memberikan sentuhan kasih serta dukungan moril maupun materiil kepada keluarga korban atas musibah yang memilukan. Duka mendalam begitu terasa saat beliau berkunkung ke rumah duka, Selasa, 7 nOVEMBER 2023 bersama didampingi Kepala Dinas Pemuda Dan Olah Raga di Desa Tikusan Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro.

BACA JUGA:Jual Motor Curian, Dimas Beralasan untuk Biaya Persalinan Istri

"Saya sudah bisa mengikhlaskan atas musibah yang menimpa putra saya tegar", kejadian ini memang diluar dugaan dan semua atas kehendak Tuhan YME, ungkap Candra Prasetya selaku ayahnda korban. 

BACA JUGA: Ada-Ada Saja ! Pengakuan Terdakwa Agus: Pakai Sabu Membuat Penyakit Bipolarnya Langsung Hilang

Ia berharap jangan ada lagi musibah yang menimpa seperti putra saya, maka yang perlu diperhatikan terutama SOP dan kesiapan pihak panitia penyelenggara, maka perlu adanya perbaikan yang lebih baik dalam upaya pembinaan membangun atlit berprestasi.

Dalam kunjungan tersebut, Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto memberikan santunan serta ungkapan rasa duka cita mendalam kepada pihak keluarga. Beliau akan selalu menerima segala masukan demi terwujudnya kemajuan olah raga di Bojonegoro ke depan yang lebih baik, "mudah-mudahan pihak keluarga diberikan ketabahan, serta ananda Tegar diberikan tempat di sisi Allah SWT", tuturnya. (top)

Sumber: