Bhabinkamtibmas Polresta Banyuwangi Dukung Pemanfaatan Pekarangan Pangan Bergizi dengan Hidroponik

Bhabinkamtibmas Polresta Banyuwangi Dukung Pemanfaatan Pekarangan Pangan Bergizi dengan Hidroponik--
BANYUWANGI, MEMORANDUM.CO.ID - Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional, Bripka Pande, selaku Bhabinkamtibmas Desa Kalipuro, melakukan kunjungan dan monitoring ke lokasi pengembangan tanaman Hidroponik dalam rangka pekarangan bergizi di lahan milik Bapak Andul Jalil, Lingk. Papring, desa Kalipuro Banyuwangi, Sabtu, 22 Maret 2025.
Kehadiran Bhabinkamtibmas juga sebagai bentuk dukungan dan pendampingan terhadap warga dalam pengelolaan lahan pekarangan yang produktif.
BACA JUGA:Polresta Banyuwangi dan Polsek Rogojampi Ciptakan Kamtibmas Kondusif di Bulan Ramadan
Mini--
Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra,S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Kalipuro, AKP Satrio Hadi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepolisian dalam mendukung program pemerintah dan membangun hubungan baik dengan masyarakat.
"Polri tidak hanya hadir dalam bidang keamanan, tetapi juga dalam aspek sosial dan ekonomi, termasuk mendukung ketahanan pangan melalui program-program pemberdayaan masyarakat," ujarnya.
BACA JUGA:Polresta Banyuwangi Gelar Patroli Cegah Gangguan Kamtibmas Jelang Hari Raya Idul Fitri
Kegiatan ini berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Diharapkan, sinergi antara kepolisian dan masyarakat dapat terus terjalin untuk menciptakan lingkungan yang lebih sejahtera dan mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan bahwa Pemanfaatan lahan pekarangan diharapkan dapat membawa manfaat jangka panjang bagi masyarakat, terutama dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
"Dengan menanam tanaman bergizi di pekarangan, masyarakat tidak perlu terlalu bergantung pada pasar untuk memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari." tambahnya
BACA JUGA:Operasi Ketupat Semeru 2025, Polresta Banyuwangi Gelar Tes Urine di PO Damri dan PO Abiyan
Kapolsek Kalipuro berharap program ini dapat terus berkembang dan menjadi inspirasi bagi warga lain untuk memanfaatkan lahan pekarangan secara optimal.
Polisi juga siap mendukung kegiatan yang berdampak positif bagi masyarakat, baik dari segi keamanan maupun pemberdayaan sosial-ekonomi.(hms/day)
Sumber: