Pemkot Surabaya Berikan Bonus Peraih Emas Porprov Jatim 2023

Pemkot Surabaya Berikan Bonus Peraih Emas Porprov Jatim 2023

Didampingi Ketua KONI Surabaya Hoslih Abdullah, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyerahkan bonus kepada salah seorang atlet Surabaya.--

"Kalau juara umum, Insya Allah kita masih mampu. Sekarang yang kita targetkan bukan juara umum, namun meningkat jumlah medalinya. Saya optimis bisa meraih 200 emas di Porprov Jatim 2025," ujarnya.

BACA JUGA:Masuk 8 Besar Porprov Jatim, Ketua KONI Blitar Tagih Janji Bupati

Eri optimis target 200 emas akan dapat diwujudkan, karena persiapan seluruh cabor akan lebih dimaksimalkan dengan menggelar puslatcab. "Tanpa puslatcab saja bisa meraih 163 emas. Apalagi kalau sudah ada puslatcab, bisa lebih banyak lagi emasnya," jelasnya.

Karena itu, Eri sepakat atlet yang berhasil meraih prestasi di porprov layak mendapatkan penghargaan. "Maka bonus ini harus segera dicairkan sebagai bagian dari memompa semangat para atlet. Mustahil atlet bisa berprestasi kalau tidak memiliki semangat juang yang tinggi," ucapnya. 

Salah satu atlet yang meraih bonus yakni Agung Sulaksono. Dia menjadi jutawan setelah memborong 5 medali emas dan 1 perak cabang olahraga (cabor) renang. Total bonus yang didapat Agung, yaitu Rp 200 juta lebih. Rinciannya, satu keping emas dihargai Rp 41 juta, perak Rp 20 juta dan perunggu Rp 10 juta.(alf)

Sumber: