Pemkot Surabaya Berikan Bonus Peraih Emas Porprov Jatim 2023

Pemkot Surabaya Berikan Bonus Peraih Emas Porprov Jatim 2023

Didampingi Ketua KONI Surabaya Hoslih Abdullah, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyerahkan bonus kepada salah seorang atlet Surabaya.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Pemerintah Kota SURABAYA memberikan penghargaan  bagi sejumlah atlet muda Kota SURABAYA menorehan prestasi di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) 2023.

Reward ratusan juta tersebut diberikan sebagai wujud penghargaan dan perhatian dari Pemkot Surabaya terhadap kemajuan olahraga.  

Bonus sebagai penghargaan atas prestasi atlet di Porprov Jatim 2023 itu, diserahkan langsung oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi di halaman Balai Kota Surabaya, Senin 6 November 2023 malam. Acara tersebut, dihadiri ratusan atlet, pengurus cabor dan pengurus KONI Surabaya.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Serahkan Bonus Atlet Porprov Jatim

"Saya rasa bonus itu cukup besar nilainya. Tahun lalu bonusnya Rp 32 juta untuk emas. Sekarang naik menjadi Rp 41 juta," kata Ketua KONI Surabaya, Hoslih Abdullah usai acara penyerahan penghargaan atlet peraih medali di Porprov Jatim 2023.

Atlet Surabaya lain yang menjadi jutawan, antara lain Jonatan (selam) 4 emas, Arief Rahman (dayung) 3 emas, 2 perak, 3 perunggu, Rendy Andika (kempo) 3 emas, Juneta (muaythai) 3 emas. Dengan Raihan emas tersebut, masing-masing atlet bisa meraup Rp 120 juta lebih.

Secara keseluruhan jumlah medali emas yang diraih Surabaya pada Porprov Jatim 2023 sebanyak 163 emas. Raihan emas tersebut, lebih banyak dibanding Porprov Jatim 2022 sebanyak 130 emas. Bahkan, mampu melampaui target 150 emas yang diberikan Wali Kota Eri Cahyadi.

BACA JUGA:Walikota Kediri Berikan Bonus Kepada Atlet Usai Juara 4 di Ajang Porprov Jatim

"Betul melampaui target pak wali kota sebanyak 150 emas. Dengan 163 emas, bukan saja melampaui target, tapi juga berhasil mempertahankan juara umum 8 kali berturut-turut Porprov Jatim. Prestasi yang luar biasa," tambah Cak Doel, sapaan akrab Hoslih Abdullah.

Pihaknya optimis prestasi juara umum dapat dipertahankan pada Porprov Jatim 2025. Targetnya membidik 200 emas. Namun, dengan catatan Pemkot Surabaya bisa menyiapkan fasilitas olahraga di beberapa cabor yang belum memiliki GOR. Seperti, cabor bolavoli dan dayung.

"Untuk menunjang kegiatan tersebut, kelengkapan atlet seperti tempat latihan bisa dimaksimalkan di Surabaya. Puslatcab harus dimulai pada 2024. Kebersamaan dan gotong royong di antara KONI dan Pemkot Surabaya yang telah tercipta selama ini juga harus dipertahankan," jelasnya.

BACA JUGA:KONI Jatim Identifikasi Atlet Masa Depan Lewat 85 Rekor di Porprov 2023

Cak Doel kian optimis karena sebagian besar peraih medali porprov Jatim 2023 masih bisa memperkuat kontingen Surabaya di Porprov Jatim 2025. Rata-rata usia mereka dibawah 23 tahun memungkinkan untuk berlaga di Porprov dua tahun mendatang. "80 persen masih bisa dipertahankan," tandasnya.

Sebelumnya, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyampaikan perolehan 163 emas di Porprov Jatim 2023 telah melampaui target. Ke depan, prestasi ini harus ditingkatkan lagi. Sebab, yang dikejar Pemkot Surabaya sudah tidak lagi mengejar juara umum.

Sumber: