Siapapun Pengganti Kapolda Jatim, Sutandi Purnomosidi Harap Menguasai Medan dan Bawa Jatim Aman dan Kondusif

Siapapun Pengganti Kapolda Jatim, Sutandi Purnomosidi Harap Menguasai Medan dan Bawa Jatim Aman dan Kondusif

Sutandi Purnomosidi--

SURABAYA, MEMORANDUM - Bursa calon Kapolda Jatim siapa pengganti Irjenpol Toni Harmanto yang masuk purna tugas pada 5 Oktober nanti, rupanya menjadi perhatian banyak pihak. Terutama para pelaku bisnis di Jatim. 

 

Apalagi, kehadiran kapolda pengganti Toni Hermanto ini, akan dihadapkan pada pesta demokrasi besar. Yakni pileg, pilkada dan pilpres di 2024. Tentunya banyak yang berharap perekonomian di Jatim berjalan lancar.

 

Sutandi Purnomosidi, salah satu Direksi Pakuwon yang merupakan pelaku bisnis di bidang properti berharap, kapolda pengganti ini bisa membawa Jatim aman dan kondusif.

 

“Siapapun Kapolda Jatim ke depan, semoga orang yang pernah berkiprah di Surabaya dan Jatim, sehingga sudah sangat menguasai medan. Sebentar lagi juga ada Pemilu Presiden 2024,” ujar pria kelahiran Jakarta, 4 Desember, Selasa, 3 Oktober 2023.

BACA JUGA:Irjen Pol M Iqbal hingga Imam Sugianto Dirumorkan sebagai Pangganti Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto

BACA JUGA:Gantikan Sambo, Irjen Pol Syahar Diantono Meramaikan Bursa Kapolda Jawa Timur

Dijelaskan Sutandi, beberapa nama yang muncul seperti Irjenpol Muhammad Iqbal, Irjenpol Imam Sugianto, Irjenpol Dedi Prasetyo, dan Irjenpol Syahar Diantono, sudah tidak asing lagi baginya.  

 

“Figur-figur ini masuk dalam kategori mumpuni untuk memimpin Jatim. Saya yakin, di tangan beliau-beliau ini Jawa Timur selalu aman. Ini yang didambakan masyarakat,” pungkas pebisnis lulusan Sydney ini. (mik/fer)

 

Sumber: