Pasca Penyerangan Menko Polhukam Wiranto, Polda Jatim Tingkatkan Pengamanan

Pasca Penyerangan Menko Polhukam Wiranto, Polda Jatim Tingkatkan Pengamanan

  SURABAYA- Usai peristiwa penusukan Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamaman (Menko Polhukam) Wiranto di Pandeglang, Banten Kamis (10/10), Polda jatim meningkatkan pengamanan  kepada pejabat VIP maupun VVIP yang datang ke Jatim. Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera mengatakan, jika Kapolda Jatim Irjenpol Luki Hermawan telah menginstruksikan secara langsung kepada seluruh kapolres beserta jajaran untuk meningkatkan status pengamanan terhadap tamu VIP hingga VVIP yang berkunjung ke Jatim. Hal itu dilakukan agar wilayah Jatim tetap kondusif. Terutama saat kunjungan tamu kenegaraan maupun menteri di wilayahnya. “Melihat situasi penusukan terhadap Menko Polhukam, Kapolda Jatim langsung memerintahkan kepada  Kapolres jajaran agar meningkatkan pengamanan terhadap tamu VIP maupun VVIP yang mengunjungi wilayahnya,” kata Barung di Mapolda Jatim, Jumat (11/10). Selain itu, Barung menambahkan peningkatan status ini penting untuk mendeteksi adanya kelompok terorisme. Terutama menjelang pelantikan Presiden dan Wapres pada Minggu (20/10) mendatang. “Ini juga untuk melakukan deteksi pada kegiatan kelompok-kelompok anarkis, terutama menjelang 20 Oktober. Oleh karena itu, seluruh jajaran agar meningkatan  pengamanan, patroli dan menyangkut kegiatan kelompok anarkis agar dilakukan pemantauan,” ujarnya. Lanjut Barung, Kapolda Jatim juga telah meminta agar tim intelejen dan reserse bekerja sama meningkatkan pemantauan bahkan penegakan hukum. “Tentunya kelompok yang bisa menimbulkan potensi gangguan kamtibmas akan dipantau, bahkan ditindak secara hukum yang berlaku,” pungkasnya. (x-3/fer)  

Sumber: