Razia di Batas Kota, Puluhan Pengendara Disuntik Vaksin

Razia di Batas Kota, Puluhan Pengendara Disuntik Vaksin

Sidoarjo, memorandum.co.id - Antisipasi penyebaran Covid-19 varian omicron, Polresta Sidoarjo terus melakukan razia vaksin di sejumlah titik di perbatasan jalur masuk kota Sidoarjo, minggu (16/1). Salah satunya di perbatasan Sidoarjo - Surabaya. Petugas menjaring sedikitnya puluhan pengendara yang kedapatan belum vaksin maupun hanya vaksin pertama. Dari pantauan, pengendara yang dirazia petugas harus menunjukan bukti kalau sudah divaksin. Baik melalui aplikasi PeduliLindungi maupun bukti surat sudah vaksin ke dua. Bagi pengendara yang bisa menunjukan bukti sudah vaksin, petugas mempersilahkan untuk melanjutkan perjalanan. Bagi yang tidak bisa menunjukan bukti vaksin, pengendara dibawa ke pos vaksin untuk dilakukan vaksinasi oleh petugas medis yang sudah dipersiapkan oleh Polresta Sidoarjo. "Ini untuk antisipasi kegiatan masyarakat yang mulai banyak. Artinya intensitas masyarakat pada hari minggu ini yang berpergian ke luar kota cukup banyak," ujar Kapolresta Sidoarjo, Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro, di lokasi. Kapolresta berharap, dengan razia vaksin ini masyarakat yang belum vaksin maupun yang belum vaksin dosis ke dua bisa segera divaksin. Agar kekebalan tubuh masyarakat bisa meningkat mengingat penyebaran covid varian Omicron sudah masuk di wilayah Jawa Timur. "Di beberapa daerah sudah ada yang terjangkit Omicron. Ini kita cegah dengan cara meningkatkan imunitas masyarakat terutama yang masuk ke Kabupaten Sidoarjo ini," jelas kapolresta. Sementara itu, pengendara yang terjaring razia vaksin, Agus mengaku baru pertama ini melakukan vaksin. Sebab, selama ini ia tidak melakukan vaksin lantaran takut dengan jarum suntik."Baru vaksin kali ini, soalnya gak berani suntik," kata Agus.(bwo/jok)

Sumber: