Babinsa Kejawan Putih Tambak Dampingi Tenaga Kesehatan Lakukan Tes Swab Antigen

Babinsa Kejawan Putih Tambak Dampingi Tenaga Kesehatan Lakukan Tes Swab Antigen

Surabaya, memorandum.co.id - Babinsa Kejawan Putih Tambak Koramil 0831/04 Sukolilo bersama 3 pilar melaksanakan pendampungan dan pemantauan swab PCR bagi karyawan Hipermart Pakuwon City Mall dengan kuota 100 orang, bertempat di Food Festival Pakuwon City jl. Laguna Kel. Kejawan Putih Tambak Kec. Mulyorejo. Rabu. (22/12/21) Danramil 04/Sukolilo Kapten Inf A Lut Fantri mengatakan, demi kelancaran tas Swab antigen ini Babinsa selalu mendukung serta memantauan kelancaran sekaligus keamanan kegiatan tersebut. Babinsa diterjunkan melakukan pendampingan di setiap lokasi. Lanjut Danramil, disampaikan bahwa pemeriksaan Swab Rapid Test Antigen dalam rangka deteksi dini dan upaya melindungi orang dengan resiko tertular virus covid 19,Bahwa dengan adanya Rapid Antigen diharapkan bisa membantu untuk pencegahan dan penularan virus Covid 19," pungkasnya. (gus)

Sumber: