Sampah Plastik Sumbat Selokan Jalan Rungkut Asri Timur

Sampah Plastik Sumbat Selokan Jalan Rungkut Asri Timur

Surabaya, memorandum.co.id - Selokan memilik peran ekstra penting di kala musim penghujan. Namun selokan di Jalan Rungkut Asri Timur kondisinya memprihatinkan. Puluhan sampah plastik nampak menumpuk, hal itu kemudian mengakibatkan peran selokan tidak maksimal. "Warga sekitar sendiri yang buang, saya rasa memang sudah tidak ada petugas kebersihannya 3 tahun terakhir ini, kalau dulu ada," ujar Sugito, pembecak yang sudah ngepos puluhan tahun di persimpangan tersebut, Selasa (02/02/2021). Akibat selokan Rungkut Asri Timur yang tidak dirawat dengan baik, tak ayal tumpukan sampah yang kian menggunung itu jadi salah satu penyebab kawasan tersebut cepat tergenang. "Kalau hujan deras cepat banjir di sini. Ya harapannya sebagai warga Rungkut Asri, sampah plastik yang menumpuk itu cepat dibersihkan, kalau tidak segera dampaknya nanti selain banjir lingkungan juga jadi tidak sehat," ujar Agustin saat membeli makanan di depot tidak jauh dari lokasi. Menanggapi hal itu, Lurah Rungkut Kidul Dyah Ernawati Andayani langsung menghubungi Ketua Rukun Tetangga setempat agar segera dilakukan upaya penanganan. "Nanti kami akan koordinasi untuk membersihkan. Seharusnya ada petugas kebersihannya di wilayah itu, nanti saya coba cek," jelas Erna. Lebih lanjut Erna mengimbau agar warga sekitar sepatutnya turut aktif menjaga lingkungan. Sebab persoalan serupa tidak kali ini saja terjadi. "Dulu sudah pernah turun langsung ke lokasi bersama DKRTH, kita kerja bakti dan melakukan penghijauan. Sekarang terjadi lagi," bebernya. Sementara itu, Camat Rungkut Yanu Mardianto mengatakan akan melaporkan persoalan tersebut kepada Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) Kota Surabaya. "Kita akan teruskan ke DKRTH untuk bantu menangani, matur nuwun informasinya," tutur Yanu. (mg3)

Sumber: