Ramadan Berbagi, HDCI Jember Salurkan Ratusan Paket Sembako kepada Ojol dan Warga

Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jember menggelar kegiatan Ramadan Berbagi --
JEMBER, MEMORANDUM.CO.ID - Suasana hangat dan penuh kebersamaan mewarnai kegiatan Ramadan Berbagi yang diselenggarakan oleh Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jember. Puluhan anggota HDCI Jember berkumpul dan tiba di lokasi acara untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
BACA JUGA:Poin Penting Rakerda HDCI Jatim, Tonny Wahudi: Pengurus Pengcab Komitmen Berangkatkan Marbot Umrah
Mini--
Kegiatan Ramadan Berbagi ini diisi dengan pembagian paket sembako lengkap kepada masyarakat sekitar dan para pengemudi ojek online. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban kebutuhan keluarga, terutama menjelang Hari Raya IdulFitri.
Sebanyak 200 paket sembako telah disiapkan oleh HDCI Jember khusus untuk para pengemudi ojek online. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian HDCI Jember dalam menjaga tali silaturahmi dengan sesama pengguna jalan.
BACA JUGA:Spesifikasi Harley yang Dipakai Renville Antonio, Bendum Demokrat dan Wabendum HDCI Jatim
Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jember menggelar kegiatan Ramadan Berbagi dengan membagikan ratusan paket sembako kepada pengemudi ojek online. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian serta upaya menjaga kerukunan dengan sesama pengguna jalan, khususnya di wilayah Kabupaten Jember.
Suasana keakraban terasa saat puluhan motor gede (moge) tiba di salah satu perumahan di Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, Jember, Jumat 14 Maret 2025.
BACA JUGA:Rakerda HDCI Jatim Digelar Pekan Ini, Agendanya Family Gathering, Muscab hingga Safety Riding
Puluhan pengendara moge yang tergabung dalam Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jember ini langsung menuju titik lokasi kegiatan Ramadan Berbagi.
Selain menjadi ajang silaturahmi antar anggota klub, kegiatan ini juga diisi dengan pembagian paket sembako lengkap kepada masyarakat sekitar dan para pengemudi ojek online.
Salah satu pengemudi ojek online, Yanuar, mengaku sangat senang dan berterima kasih atas bantuan paket sembako ini. Ia mengatakan bahwa bantuan ini sangat membantu meringankan kebutuhan keluarganya menjelang Lebaran.
BACA JUGA:Pelantikan Pengurus Cabang HDCI, Tonny Wahyudi: Bakti Sosial Jangan Ditinggalkan
Ketua Pengurus Cabang HDCI Jember, Ainur Rofiq, menjelaskan bahwa pihaknya telah menyiapkan 200 paket sembako untuk para pengemudi ojek online.
Sumber: