Ribuan Pelari Ikuti Soekarno Run di Surabaya, Semarakkan HUT Ke-52 PDI Perjuangan

Ribuan Pelari Ikuti Soekarno Run di Surabaya, Semarakkan HUT Ke-52 PDI Perjuangan

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama istri, Rini Indriyani berpatisipasi di Soekarno Run. --

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Semarak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 PDI Perjuangan di SURABAYA dimeriahkan oleh Soekarno Run, Minggu 19 Januari 2025. Ribuan peserta dari berbagai kalangan memadati Jalan Tunjungan untuk mengikuti kegiatan lari yang sarat makna sejarah dan nasionalisme ini.  Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, turut hadir dan memberikan semangat kepada para pelari.

 Dalam sambutannya, Hasto Kristiyanto menekankan sejarah perjuangan bangsa yang tak terpisahkan dari Surabaya.  Ia menyebut kota pahlawan ini sebagai simbol keberanian dan semangat juang arek-arek Suroboyo dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. 

"Surabaya telah menunjukkan jiwa kepahlawanannya yang luar biasa.  Dengan semangat yang sama, kita mengenang kembali perjuangan para pahlawan, termasuk Bung Karno, yang mengajarkan kita untuk berdikari, berani berdiri di atas kaki sendiri," tegas Hasto.

 BACA JUGA:Refleksi 52 Tahun PDI Perjuangan, Bambang Pacul Ingatkan Pendidikan Politik Jadi Syarat Mutlak Demokrasi Ideal

Hasto menambahkan bahwa semangat berdikari yang diwariskan Bung Karno menjadi landasan utama pembangunan bangsa yang mandiri dan berdaulat.  Soekarno Run, menurutnya, bukan sekadar ajang olahraga, melainkan perwujudan nilai-nilai luhur yang dipegang teguh oleh Proklamator Kemerdekaan Indonesia.

"Melalui kegiatan ini, kita wujudkan semangat Satyam Eva Jayate – berdiri tegak di atas kaki sendiri. Bung Karno telah mengajarkan kita untuk percaya diri, sportif, dan senantiasa berprestasi," imbuhnya.

Sementara itu, Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, turut menyampaikan harapannya agar Soekarno Run dapat membangkitkan semangat para pemuda Surabaya dalam membangun kota.  Ia menekankan pentingnya kolaborasi dan kerja sama dalam memajukan Kota Pahlawan,  mencontohkan semangat Bung Karno dalam membangun Indonesia. "Saya berharap Soekarno Run ini tidak hanya menyehatkan jasmani dan rohani, tetapi juga mendorong kita untuk membangun Surabaya bersama-sama," ujarnya.

 BACA JUGA:Cap Jempol Darah di HUT Ke-52 PDI Perjuangan, Simbol Kesetiaan pada Megawati

Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, memberikan apresiasi positif terhadap penyelenggaraan Soekarno Run.  Ia mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Surabaya atas terselenggaranya acara ini, mengingat Bung Karno lahir di Surabaya.  

"Saya berharap agar skala acara ini dapat diperluas hingga tingkat nasional bahkan internasional, mengingat potensi besarnya dalam menggerakkan perekonomian UMKM di Surabaya, khususnya sektor makanan dan minuman, percetakan, dan lainnya," harap Adi. (rio)

Sumber: