Kolaborasi Parpol Besar Kawal Pasangan Cak Thoriq-Ning Fika Daftar ke KPUD Lumajang, Kemenangan Harga Mati

Kolaborasi Parpol Besar Kawal Pasangan Cak Thoriq-Ning Fika Daftar ke KPUD Lumajang, Kemenangan Harga Mati

Paslon Cak Thoriq-Ning Fika mendaftar ke KPUD Lumajang.-Agus Sucipto-

LUMAJANG, MEMORANDUM.CO.ID - Kolaborasi partai politik (parpol) besar pengusung pasangan calon (paslon) Cak Thoriq dan Ning Fika tampak kompak dan solid saat mengawal calon bupati dan wakil bupati untuk mendaftar ke komisi pemilihan umum daerah (KPUD) Lumajang. 

BACA JUGA:Cak Thoriq Minta Pepadi Himpun Generasi Muda Lestarikan Seni Wayang di Lumajang

Ribuan konstituen dan pendukung turut serta dalam iring-iringan pendaftaran yang berlangsung dengan tertib dan meriah.

BACA JUGA:Cak Thoriq Apresiasi Penggagas Dalan Tegalan Duwe Gawe, Inovasi Tingkatkan Roda Ekonomi Masyarakat

Adapun rombongan kolaborasi partai besar, yakni PKB, PPP, PAN, PKN, PSI, dan Partai Hanura. Mereka semua mengenakan seragam partai masing-masing, membawa bendera, spanduk, dan atribut kampanye lainnya. 

BACA JUGA:Cak Thoriq: Perumda BPR Bank Pasar Harus Berinovasi

Cak Thoriq, yang dikenal dengan visinya untuk memajukan Lumajang, didampingi oleh Ning Fika, sosok yang dianggap sebagai representasi perempuan muda yang energik dan cerdas. Mereka berdua disambut dengan antusias oleh para pendukung ketika tiba di kantor KPUD Lumajang

BACA JUGA:Cak Thoriq Jagongan Bareng Komunitas Vespa Lumajang

Setelah menyelesaikan proses pendaftaran, Cak Thoriq menyampaikan terima kasih kepada partai pengusung dan para pendukung yang setia mengawal mereka.

BACA JUGA:Tegas, Cak Thoriq Minta Kementerian ESDM Cabut Izin Tambang Pesisir Pantai Laut Selatan

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan luar biasa dari partai pengusung dan konstituen yang hadir. Ini menjadi motivasi tambahan bagi kami untuk terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat Lumajang,” ujar Cak Thoriq.

BACA JUGA:Sikapi Aksi Intoleran, Cak Thoriq Wacanakan Bentuk Dewan Kehormatan Kerukunan Beragama

Proses pendaftaran ini berjalan lancar dan tertib, dengan pengawalan ketat dari aparat keamanan. KPUD Lumajang mengapresiasi sikap disiplin dari seluruh peserta yang hadir. Ketua KPUD Lumajang, dalam pernyataannya, berharap agar seluruh proses pemilihan nantinya dapat berjalan dengan damai dan demokratis.

BACA JUGA:Lumajang Jadi Kabupaten Sehat, Cak Thoriq: Bentuk Komitmen Pemkab Lakukan Langkah Terbaik

Sumber: