Apresiasi Kinerja, Pj Wali Kota Prioritaskan Beasiswa Anak Pramu Kebersihan DLH

Apresiasi Kinerja, Pj Wali Kota Prioritaskan Beasiswa Anak Pramu Kebersihan DLH

Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat semangati pramu kebersihan DLH Kota Malang.--

MALANG, MEMORANDUM - Menyemangati pramu kebersihan atau petugas kebersihan, Pj Wali Kota Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan derajat kehidupan pramu kebersihan dan keluarganya. 

Bukan hanya memperhatikan kelengkapan kerja petugas kebersihan, Wahyu Hidayat menjelaskan banyak fasilitas untuk keluarga, diantaranya kemudahan anak menempuh pendidikan utamanya yang berprestasi dan pemberian beasiswa bagi anak pramu kebersihan.

Ini disampaikan Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat saat berdialog langsung dan sarapan bersama dengan semua pramu kebersihan yang dinaungi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, di Alun-Alun Merdeka Kota Malang, Kamis 18 Juli 2024.

BACA JUGA:Pemkot Malang Serahkan Beasiswa kepada 481 Pelajar

BACA JUGA:DLH dan Diskopindag MoU Pakta Integritas dengan Kejari Kota Malang

Pj Wali Kota Malang menyampaikan kegiatan dialog yang dikemas santai seperti cangkrukan ini dapat mendengar langsung persoalan dan harapan pramu kebersihan sehingga kesejahteraannya semakin baik.

“Maksud saya memang ingin mengumpulkan mereka, saya ingin mendengar keluhan-keluhan yang mereka rasakan selama ini, sama seperti kalau saya mengumpulkan melalui apa namanya Ngobrol Mbois Ilakes (Ngombe, red), itu kan sama saya ingin belanja masalah terkait beberapa hal yang memang harus saya lakukan,” katanya.

Menurutnya, kegiatan ini seperti ini sangat bermanfaat, berbagai saran masukan akan menjadi bahan pertimbangan untuk melakukan percepatan pembangunan Kota Malang.

“Alhamdulillah, tadi ada beberapa masukan, dan menjadi bahan saya untuk bisa memberikan yang terbaik untuk petugas kebersihan. Petugas kebersihan ini prestasinya luar biasa, kemarin kita mendapatkan terkait meraih Adipura,” terangnya.

BACA JUGA:DLH Kota Malang Rapikan Kabel di Kawasan Kayutangan

BACA JUGA:Pengembangan TPA Tlekung, DPRD Kota Batu Dukung Langkah DLH

Kinerja pramu kebersihan ini menurutnya berdampak pada peningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Malang karena hampir di seluruh wilayah kota ini bersih sehingga memberikan kenyamanan. Ini tentunya berdampak pada peningkatan perekomian Kota Malang. 

Terkait beasiswa, Wahyu menginstruksikan pada Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang untuk menginventarisir anak-anak pramu kebersihan berkaitan dengan Pendidikan.

“Anak petugas kebersihan ini menjadi prioritas untuk beasiswa agar anaknya bisa masuk sekolah sehingga harapannya dapat berprestasi,” jelasnya seraya mengatakan ini untuk menjadikan Kota Malang berkelas.

Sumber: