Kejurnas Voli Antarklub U-17, Buta Kekuatan Lawan, Jatim juga Persiapkan untuk Jangka Panjang
Pemain Putra Indomaret usai berlatih.-Istimewa-
SURABAYA, MEMORANDUM - Pengprov PBVSI Jatim memberangkatkan lima wakil ke Kejurnas Antarklub U-17 yang berlangsung di Yogyakarta, 23-30 Juni 2024. Misi meraih hasil maksimal sudah diapungkan kendati peta kekuatan lawan belum dikantongi tim pelatih.
BACA JUGA:Tabrak Pejalan Kaki, 2 Orang Terkapar di Jalan
Manajer Putra Indomaret Sidoarjo, Sutono mengakui hal itu. Namun, Bagian Pembinaan Pengprov PBVSI Jatim ini menegaskan kondisi itu justru jadi tantangan bagi tim Jatim.
BACA JUGA:Air PDAM Mampet, Warga Kota Pasuruan Tetap Bayar
“Kalau peta kekuatan tidak tahu karena U-17 pemainnya baru semua. Jadi tidak bisa memprediksi siapa pesaing yang kuat. Tapi kami pasti akan memberikan yang maksimal,” katanya, Jumat 21 Juni 2024.
Bukan hanya dari sisi prestasi, pembinaan jangka panjang bahkan sudah dilakukan PBVSI Jatim. Sutono menyebutkan langkah Putra Indomaret misalnya.
BACA JUGA:3 Pelajar SMP di Surabaya Jadi Korban Begal
“Jadi untuk (kejurnas) tahun ini, pemain dari Indomaret mengambil kelahiran 2008 dan hanya tiga pemain yang kelahiran 2007. Jadi untuk kompetisi musim depan pemain kelahiran 2008 bisa ikut kembali,” terangnya.
Selain Putra Indomaret, keyakinan tinggi untuk meraih hasil terbaik juga diungkapkan tim putri Jenggolo Sport. Bukan tanpa alasan, perhatian besar Pengprov PBVSI Jatim terhadap dua klub legendaris Sidoarjo tersebut membuat banyak nama-nama andalan di kejurnas sebelumnya bertahan dan kian matang tahun ini.
BACA JUGA:Truk Muat Beras Terguling, Tabrak Pengendara Motor hingga Tewas
Seperti Putra Indomaret Sidoarjo. Enam pemain finalis tahun lalu seperti Amirudin Nur, Daniel Yohanda, Giraldo, Devan Rafly, dan Raditya masih menjadi andalan Indomaret untuk meraih gelar juara.
“Tahun ini persiapan jauh lebih matang ketimbang kejurnas antarklub sebelumnya,” tegas mantan libero terbaik Indonesia ini.
BACA JUGA:Sertijab Kakanim Malang, Heni Yuwono: Capaian yang Diraih Terus Ditingkatkan oleh Kepemimpinan Baru
CEO Jenggolo Sport Muhammad Roni juga percaya akan kemampuan timnya. Mayhasta Bethari dkk sudah di persiapakan jauh-jauh hari sebelum ke kejurnas. Proses menuju kejurnas sudah dijalani pasukannya dengan mulus. Yakni meraih predikat juara pertama di kejurprov.
BACA JUGA:Sidang Penganiayaan Anak Selebgram, Kuasa Hukum Terdakwa Singgung Kelalaian
“Saya optimistis Jenggolo Sport bisa bersaing dan menyaingi klub-klub peserta lainya dan tembus final,” tegasnya.
BACA JUGA:KSOP Kelas IV Kalianget Ikut Meriahkan Kontes Bonsai di Mapolres Sumenep
Selain itu, kejurnas juga jadi momen Jenggolo Sport menuju ke kompetisi paling bergengsi kedua di tanah air, Livoli. “Jadi tim Jenggolo sport ini juga sambil mencari pengalaman di kejurnas sebelum terjun langsung di Livoli,” sebutnya. (*)
Sumber: