PBVSI Jember Masa Bakti 2024-2028 Resmi Dilantik, Kapolres Jember Jadi Ketua
Kapolda Jawa Timur, Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., Ketua Umum PBVSI Jawa timur Kukukan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si., Sebagai Ketua PBVSI Jember --
JEMBER, MEMORANDUM.CO.ID - Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Jember resmi memiliki kepengurusan baru untuk periode 2024-2028.
Pelantikan dilakukan langsung oleh Kapolda Jawa Timur, Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si., yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Pengprov PBVSI Jatim, di Pendopo Wahyawibawa Graha, Pemkab Jember, Minggu 3 Nopember 2024.
Pada kepengurusan baru ini, Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si., didaulat sebagai Ketua Umum PBVSI Jember. Turut dilantik pula H. Ponimin sebagai Wakil Ketua Umum, Kasat Reskrim AKP Abid Uais Al-Qarni Aziz, S.T.K., S.I.K., sebagai Ketua Harian, serta Nita Harmiani, S.H., sebagai Bendahara, beserta jajaran pengurus lainnya, berkomitmen untuk memajukan olahraga voli di Kabupaten Jember.
BACA JUGA:AKBP Bayu Pratama Gubunagi Pimpin PBVSI Jember, Fokus Pembinaan Atlet Muda dan Semarakkan Kompetisi
BACA JUGA:Pengurus PBVSI Jatim Periode 2024-2028 Dikukuhkan
Irjen. Pol. Imam Sugianto dalam sambutannya berharap PBVSI Jember dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Saya berharap dari Jember akan muncul atlet voli yang bisa menyaingi prestasi Megawati," ungkapnya.
Bertepatan dengan pelantikan, Kapolda Jatim juga menutup Kejurprov Bola Voli U-19 yang berlangsung di GOR Kaliwates, Jember. Ajang ini diikuti oleh 38 klub putra dan 21 klub putri dari berbagai daerah di Jawa Timur.
BACA JUGA:Kejurnas Antarklub U-17 2024 PBVSI Jatim Bidik Juara
BACA JUGA:Kejutan di Kandang Sendiri! Dua Putra Terbaik Jember Tersingkir di Babak II Kejurprov Bola Voli U-19
Juara umum kategori putri diraih oleh Jenggolo Sport Sidoarjo, sementara kategori putra dimenangkan oleh Bina Bola Voli Surabaya. Seluruh pemenang mendapatkan hadiah uang pembinaan yang diberikan langsung oleh Kapolda Jatim sebagai bentuk apresiasi atas prestasi yang telah diraih.
Pelantikan pengurus PBVSI Jember turut dihadiri oleh perwakilan dari Pengprov PBVSI Jatim, Kadispora Kabupaten Jember, Ketua DPRD Kabupaten Jember, Ketua KONI Kabupaten Jember, serta perwakilan pengurus klub bola voli di Jember. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap perkembangan olahraga voli di Kabupaten Jember. (edy)
Sumber: