Ngeri! Innova Terbalik Usai Hantam Pembatas Jalan dan Naik Trotoar Jalan Panglima Sudirman Surabaya

Ngeri! Innova Terbalik Usai Hantam Pembatas Jalan dan Naik Trotoar Jalan Panglima Sudirman Surabaya

Diduga karena kurang hati-hati, pengemudi menabrak pembatas jalan sehingga naik trotoar dan mobil terbalik.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Sebuah mobil mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Panglima Sudirman, SURABAYA, pada hari Minggu dini hari, 16 Juni 2024, sekitar pukul 02.45 WIB. 

Kecelakaan ini melibatkan satu unit mobil Innova berwarna silver metalik dengan nomor polisi AA-1562-LG.

Menurut keterangan Kapolsek Genteng, Kompol Bayu Halim Nugroho, S.H.,S.I.K,M.Si, mobil yang dikemudikan oleh Samuel, 24 tahun, warga Semarang Indah No. 7 Semarang Barat, melaju dari arah utara ke selatan.

Diduga karena kurang hati-hati, pengemudi menabrak pembatas jalan tengah dan berbelok ke kanan sehingga naik trotoar dan mobil terbalik.

BACA JUGA:Salah Injak Pedal Gas, Mobil Terbalik di Surabaya

Kecelakaan ini mengakibatkan pengemudi dan 4 orang penumpang lainnya mengalami luka lecet.

Mobil Innova mengalami kerusakan parah dan membutuhkan bantuan PMK dan derek dari Dishub untuk evakuasi.

Petugas dari Polsek Genteng segera mendatangi TKP untuk mengamankan barang bukti, mencari saksi-saksi, menghubungi TGC, PMK, Derek DISHUB, dan Piket Laka Polrestabes.

Kapolsek Genteng mengimbau kepada para pengendara untuk selalu berhati-hati saat mengemudi dan mematuhi aturan lalu lintas.(mtr)

Sumber: