Jaga Kebugaran, Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Semarakkan Senam Aerobik Bersama

Jaga Kebugaran, Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember Semarakkan Senam Aerobik Bersama

Ratusan anggota Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember, Senam Aerobik Bersama-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Semaraknya pagi diiringi alunan musik menggema di halaman Makodim 0824/Jember. Seluruh anggota Persit Kartika Chandra Kirana (Persit KCK) Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember tampak antusias mengikuti senam aerobik bersama, dipimpin langsung oleh sang ketua, Ny Dista Rahmat Cahyo Dinarso, pada Jumat 7 Juni 2024.

Kegiatan rutin bulanan ini dihadiri oleh 500 anggota dari seluruh Ranting jajaran Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember. Lebih dari sekadar berolahraga, momen ini menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi dan menumbuhkan rasa kebersamaan antar anggota.

"Kita bisa hadir dan sejenak melepas penat dari kesibukan rumah tangga, bertemu teman-teman dari ranting lain, bersenda gurau, dan kemudian senam bersama untuk menjaga kebugaran tubuh dalam mendukung suami menjalankan tugas kewilayahan," ungkap Ny Dista Rahmat Cahyo Dinarso.

Semangat dan keceriaan terpancar dari wajah para peserta. Gerakan demi gerakan senam aerobik diikuti dengan penuh semangat, diiringi tawa dan canda yang membangkitkan keceriaan pagi itu.

BACA JUGA:Pererat Silaturahim, Kodim 0824/Jember Gelar Komsos Sesama Purnawirawan

Usai senam, kemeriahan dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan makan bersama. Perut kenyang, hati senang, dan tubuh pun bugar, para anggota Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember siap kembali ke ranting masing-masing di 31 Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember.

Kegiatan senam aerobik ini merupakan salah satu bukti nyata komitmen Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824/Jember dalam menjaga kesehatan dan kebugaran para anggotanya, sekaligus memperkuat rasa soliditas dan kekeluargaan antar anggota. (edy)

Sumber: