Lagu Galau? Ini Rekomendasi 8 Lagu Galau yang Bisa Menemani Kesedihanmu

Kamis 07-03-2024,09:52 WIB
Reporter : Andika Putra Kusuma Wahyudi
Editor : Muhammad Ridho

SURABAYA, MEMORANDUM - Pernahkah kamu merasakan patah hati? Perasaan sedih, kecewa, dan kehilangan yang mendalam memanglah tidak mudah untuk dilalui. Mendengarkan lagu galau bisa menjadi salah satu cara untuk membantu kamu mengekspresikan perasaan dan menemukan rasa simpati.

BACA JUGA:5 Fakta Menarik tentang Pengaruh Lagu Galau terhadap Psikologi Pendengar

Berikut 8 rekomendasi lagu galau yang dijamin bikin semakin menangis di kamar:

1. Always - Daniel Caesar

Lagu yang dirilis pada tahun 2023 ini sangat cocok untuk kalian yang masih belum bisa move on dari sang mantan. Pada salah satu liriknya, Daniel Caesar menuliskan "There will always be space for you and me" yang berarti akan selalu ada tempat untukmu dan aku.

2. All I Want - Kodaline

Salah satu masterpiece dari Kodaline ini sangat cocok untuk kamu yang harus berpisah dengan kekasih yang masih saling mencintai. All I Want menceritakan tentang sepasang kekasih yang sedang patah hati. Mereka harus berpisah karena suatu masalah, namun sebenarnya mereka masih mencintai satu sama lain.

BACA JUGA:Kumpulan Lirik Lagu Populer Tommy J Pisa, Raja Galau Tahun 80an

3. Let Her Go - Passanger

Untuk kalian yang menganut paham level tertinggi mencintai adalah melepaskan, maka lagu yang sudah rilis hampir 12 tahun ini sangat cocok untuk kalian. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang berusaha melepaskan dan mengikhlaskan seseorang yang sangat ia cintai, karena sesuai dengan lirik dari lagu ini "Only know you love her when you let her go".

4. If The World Was Ending - JP Saxe ft. Julia Michaels

Kalian memiliki seseorang yang tidak akan pernah bisa kalian lupakan? Jika iya, maka lagu kolaborasi JP Saxe dan Julia Michaels cocok untuk menemani kesedihan kalian. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang sangat istimewa dalam hidup kita dan membuat kita terus kembali meskipun hubungannya selalu kandas.

BACA JUGA:Saibun Galau

BACA JUGA:Ungkapan Galau

5. Rewrite The Stars - James Arthur ft. Anne Marie

Kategori :