Tuban, memorandum.co.id - Seorang lelaki berinisial AA (47) berhasil diamankan Polres Tuban. Tersangka terekam CCTV memperdayai seorang kasir di toko skincare Kecamatan Palang yang sempat viral. AA yang tak lain merupakan kepala desa (kades) aktif di salah satu desa di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, tersebut diamankan unit Jatanras Satreskrim Polres Tuban pada Senin (29/5/2023). Kapolres Tuban AKBP Suryono menjelaskan bahwa peristiwa tersebut sempat viral di media sosial serta media televisi saat tersangka datang ke salah satu toko skincare. Kemudian tersangka meminta nomor telepon pemilik. Selanjutnya pura-pura menelepon pemilik dan meminta uang kepada kasir. "Hasil penelusuran dari rekaman CCTV yang kita dapatkan, kita berhasil mengamankan tersangka. Yang bersangkutan merupakan kades aktif di salah satu desa yang terletak di Kabupaten Pasuruan" terangnya. Suryono menambahkan bahwa dalam melakukan aksinya hampir di semua target, tersangka selalu menggunakan helm dan jaket yang sama. "Sehingga memudahkan kami melalui hasil rekaman CCTV untuk menelusuri dan mengungkap perkara tersebut, " ucap Suryono. Sementara, Kasatreskrim AKP Tomy Prambana menambahkan dari pengakuan tersangka, sementara baru menjalankan aksinya selama satu bulan dan dilakukannya sendiri. Terkait dugaan adanya pelaku lain, menurutnya jajarannya akan melakukan pengembangan. Sementara untuk di Tuban sendiri pengakuan tersangka baru melakukan di dua tempat dengan kerugian total sebesar Rp 4.800.000. "Namun tidak berhenti sampai disini, kita akan lakukan pengembangan terkait dengan TKP lainnya, " ujarnya. Masih kata Tomy, tersangka diamankan Senin malam saat berada di masjid yang ada di wilayah kecamatan Paciran- Lamongan. Diduga akan kembali melakukan aksinya. "Karena sempat viral, sekalian pagi ini kita rilis biar para korban maupun masyarakat lainnya bisa lebih tenang. Bahwa pelaku sudah diamankan, " imbuhnya. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, saat ini tersangka harus mendekam di sel tahanan Polres Tuban dan dijerat dengan Pasal 378 KUHP dengan ancaman pidana paling lama 4 tahun penjara. (top/udi)
Perdayai Kasir Toko Skincare, Kades Dibekuk Polres Tuban
Selasa 30-05-2023,18:04 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Terkini
Jumat 08-11-2024,17:24 WIB
Jelang HUT Ke-55 SKH Memorandum, Direktur: Kerja Bersama Sejahtera Bersama
Jumat 08-11-2024,17:12 WIB
Borong Ganja 141,469 Gram, Warga Jetis Kulon Diadili di PN Surabaya
Jumat 08-11-2024,17:05 WIB
Tutup Rakor Akselerasi Corpu 2024 : Razilu Dorong Pengembangan Kompetensi ASN, Tingkatkan Layanan Publik
Jumat 08-11-2024,17:00 WIB
Main di Situs Tokek Wins, Pelaku Judol Dikecrek Polsek Sukorejo
Jumat 08-11-2024,16:56 WIB