Jaga Kamtibmas, Polsek Tandes Masifkan Patroli

Selasa 18-04-2023,20:04 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Ipda Yoga Prihandono, Kanitreskrim Polsek Tandes, saat berpatroli. Surabaya, memorandum.co.id -  Polsek Tandes gencar melakukan patroli demi keamanan dan kenyamanan wilayah. Kegiatan ini rutin dilaksanakan secara masif. "Ini sebagai bentuk komitmen kami untuk menjaga kamtibmas di wilayah masing-masing agar saat menjalankan ibadah puasa masyarakat bisa lebih khusuk tanpa adanya gangguan ketertiban dan keamanan ” ujar Ipda Yoga Prihandono, Kanitreskrim Polsek Tandes, Selasa (18/4/2023). Berkaitan dengan hal tersebut, pihaknya intensif berkomunikasi sosial guna menjaga kondusifitas keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Bahkan sejumlah kejadian seperti kasus pencurian motor, berhasil diungkap Unit Reskrim Polsek Tandes. Pengungkapan tersebut sebagai komitmen pihaknya dalam mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban di wilayah kami yang aman dan kondusif. Pihaknya menegaskan, pengungkapan para pelaku kejahatan tersebut bakal terus digelar. Targetnya kasus kriminalitas dapat berkurang drastis bahkan tidak ada. "Pengungkapan ini tidak hanya cukup sampai disini, kami akan berusaha terus untuk mengungkap dan mengejar para pelaku kejahatan yang beraksi di wilayah hukum Polsek Tandes. Saya sampaikan kepada para pelaku kejahatan anda bisa berlari tapi anda tidak dapat bersembunyi sejauh apapun anda berlari akan kami kejar," tegas dia. Masih lanjut dia, pihaknya juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, untuk selalu menjaga keamanan di wilayahnya masing masing, Karena tindakan kriminal terjadi bukan karena niat pelakunya, tetapi ketika ada kesempatan," tandasnya. Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan keamanan. Karena diperkirakan masyarakat banyak yang mudik ke kampung halaman. "Pada saat mudik meninggalkan rumah. Tolong rumahnya dikunci, listrik dimatikan, air juga dimatikan. Jadi semua wajib mati kecuali listrik aliran CCTV untuk membantu kami untuk bertugas," ujarnya. Disamping itu pihaknya juga jemput bola ke masyarakat untuk melakukan pendataan sejumlah titik wilayah yang warganya pulang kampung. "Kita juga sudah mendata warga mana saja yang pulang kampung. Nanti itu yang menjadi titik patroli kita nanti. Khusunya dari tim anti bandit Polsek Tandes. Karena kami tidak mau kecolongan ada warga yang rumahnya di maling," pungkasnya. Masih lanjut Ipda Yoga dalam memaknai Ramadan kali ini, Yoga mengatakan bahwa momen Ramadan tahun ini bermakna lahir kembali setelah diterpa pandemi Covid-19. "Lahir kembali menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat," kata Yoga.(rid)

Tags :
Kategori :

Terkait