Gresik, memorandum.co.id - Ketua DPD Real Estate Indonesia (REI) Gresik Widodo Feriyanto meraih penghargaan sebagai Tokoh Peduli Penghijauan Lingkungan dari Surat Kabar Harian Memorandum, Selasa (22/11/2022). Penghargaan ini diberikan atas peranannya menginisiasi penanaman sejuta pohon di Kota Pudak. Widodo Feriyanto menerima penghargaan yang diserahkan langsung Pemred Memorandum Arief Sosiawan di momentum HUT ke 53 Memorandum. Untuk diketahui, Widodo Feriyanto melakukan gerakan penanaman sejuta pohon dengan mengakomodir CSR pengembang perumahan REI Gresik. Program ini dimaksudkan menjaga lingkungan agar tetap asri dan bebas polusi. Pohon itu ditanam di wilayah Kecamatan Kebomas. Salah satunya di tepi Jalan Poros Kedanyang, sebanyak 200 pohon tabebuya ditanam di sana. Kemudian penanaman 800 pohon di sekitar Stadion Gelora Joko Samudro yang direncanakan pekan depan. Widodo mengatakan, program penanaman sejuta pohon ini lahir dari kesadaran pengembang perumahan REI Gresik untuk menjaga kelestarian lingkungan. Apalagi Gresik terkenal sebagai Kota Industri yang panas dan lekat dengan polusi. Ditambah lagi ancaman pemanasan global. Pihaknya berharap upayanya ini bisa menghambat laju pemanasan global. Kemudian bisa menciptakan lingkungan yang indah, sejuk dan asri. Serta menciptakan wilayah yang terbebas dari polusi. "Terima kasih saya ucapkan kepada Memorandum yang telah memberikan penghargaan sebagai Tokoh Peduli Penghijauan Lingkungan kepada kami. Semoga ini dapat menjadi penyemangat dan motivasi bagi semua pihak untuk bisa berbuat lebih besar dalam rangka menjaga keseimbangan alam dan kelestarian lingkungan," katanya. Pria berkacamata itu juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke 53 SKH Memorandum. "Dirgahayu ke-53 Memorandum dan selamat atas launching Memorandum TV. Semoga semakin sukses dan turut andil dalam rangka memberikan hiburan serta mencerdaskan bangsa," tutupnya.(and/har)
Tanam Sejuta Pohon, Ketua REI Gresik Raih Penghargaan Tokoh Peduli Penghijauan Lingkungan
Selasa 22-11-2022,19:47 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :