Dandim 0824 Lepas Keberangkatan Tim Wonderkid Gemilang Jember Ikuti Kejuaraan Road to Gaes Indonesia V 2022 U-

Jumat 16-09-2022,09:15 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Jember, Memorandum.co.id - Tim sepak bola Wonderkid Gemilang Jember mengikuti kejuaraan Road to Gaes Indonesia V 2022 U-12 tingkat nasional di Cilodong, Depok Jawa Barat. Keberangkatan mereka dilepas secara resmi oleh Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Bantara C Pangaribuan, Kamis (15/9/2022) malam. Acara pelepasan keberangkatan tim sepak bola Wonderkid Gemilang Jember di Markas Kodim 0824 Jember di jalan PB Sudirman, Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang Jember. Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Bantara C Pangaribuan dihadapkan para pemain dan pengurus tim Wonderkid Gemilang Jember serta orang tua yang ikut mendampingi, agar berhati-hati dalam perjalanan menuju, utama kan keselamatan bersama. "Kami berpesan pada pengemudi bilamana kondisi lelah/ngantuk hendak nya berhenti, utamakan keselamatan para penumpang mengingat adik-adik nantinya sebagai penerus bangsa, " kata Komandan Kodim 0824 Jember. Kamis (15/9/2022) malam. Selebihnya untuk para pemain bertanding lah dengan supportif dan junjung tinggi fair play tanpa beban tetapi tetap fokus untuk menampilkan yang terbaik guna mengharumkan nama jawa timur dan khususnya kabupaten Jember. Sementara itu Charis Sakti Fitriadi Sebagai Ketua tim, mengatakan, tim sepak bola binaannya tersebut yang diberangkatkan untuk berlaga di kejuaraan nasional sepak bola Road to Gaes Indonesia V 2022 U12 tingkat nasional di Cilodong, Depok Jawa Barat berjumlah 21 dengan 5 pendamping pelatih. Menurut Charis pihaknya sudah mempersiapkan dengan baik untuk mengikuti kejuaraan sepakbola U-12 ini dengan latihan secara maksimal dan kekuatan penuh selama tiga bulan. Charis pun berharap dalam kejuaraan sepak bola nasional di Cilodong, Depok Jawa barat yang akan dimulai pada 17-18 September 2022, nantinya tim Wonderkid Gemilang Jember bisa masuk dalam 8 besar nasional. "Keberangkatan yang dilepas langsung oleh Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Bantara C Pangaribuan, Semoga menambah motivasi dan semangat para pemain. Sehingga memiliki impian dan harapan baru serta motivasi baru dalam kejuaraan Road to Gaes Indonesia V 2022 U12 tingkat nasional, " jlentreh Charis Sakti Fitriadi. Menurut Himawan Pradipta sebagai Internal Control Gemilang Group salah satu perusahaan pendukung yang tergerak hatinya untuk peduli terhadap perkembangan sepakbola khususnya di kabupaten Jember, memberikan semangat untuk tetap percaya diri berjuang lah sampai akhir pertandingan. "Bakat yang dimiliki oleh anak - anak ini sebagai orang tua Wajib untuk mendukung dan memotivasi serta mensupport dari potensi skill yang dimiliki dalam bidang olahraga khususnya sepakbola, " kata Pradipta Internal Control Gemilang Group. (edy)

Tags :
Kategori :

Terkait