Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu

Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Reporter : Eko Hardianto
Editor : Muhammad Ridho

BACA JUGA:Money Politics Pilkada Jember, Pelaku Divonis 3 Tahun Penjara, Masih Ada 1 Kasus Lagi di Gakkumdu

TT sendiri, belakangan diketahui, suami dari Winda, perempuan yang bekerja di rumah sakit ibu dan anak, milik dr Aminuddin. Saat ditanya soal itu, dr. Aminuddin, tak membantah. Kata dia, Winda, karyawan RSIA Amanah.

“TT, itu tidak ada di timses kami. Kalau Winda karyawan kami. Namun dia tidak dilibatkan dalam pilwali. Misalnya menyuruh atau membagikan uang,” jelas Aminuddin.

Namun, ketika ada karyawan yang yang mendukung dirinya dalam pilwali, Aminuddin tidak mempermasalahkan. Sebab menurutnya, semua orang punya hak untuk mendukung seseorang. Apalagi orang tersebut kesehariannya bagian dari Aminuddin. “Mereka kan mendukung kami, kan nggak masalah. Mereka intinya ingin perubahan di Kota Probolinggo,” pungkas dr. Aminuddin. 

BACA JUGA:Terdakwa Money Politics Pilkada Jember Dituntut 36 Bulan Penjara dan Denda Rp 200 Juta

Seperti diketahui, Pilkada Kota Probolinggo, diikuti 4 paslon :

Paslon nomor 01, Sri Setyo Pertiwi dan Moh Rachman Sawaludin (Setiamu)

Paslon nomor 02, Fernanda Zulkarnain dan Abdullah Zabut (Faaza)

Paslon nomor 03,  dr. Aminuddin dan Ina Dwi Lestari (Amanah).

Paslon nomor 04, Habib Hadi Zainal Abidin dan Zainal Arifin (Handal Bersinar). (ekh)

Kategori :