Dua Maling Satroni Toko Kue Diponegoro, Gondol Tutup Saluran Air

Dua Maling Satroni Toko Kue Diponegoro, Gondol Tutup Saluran Air

Kedua terduga pelaku tertangkap CCTV.--

SURABAYA, MEMORANDUM-Dua pria terekam CCTV menggondol besi penutup saluran air di depan toko kue lapis kukus Jalan Diponegoro, Wonokromo. Peristiwa pencurian besi baru kali pertama  terjadi di toko tersebut.

Dalam video berdurasi 37 detik, terduga pelaku beraksi sekitar pukul 03.00. Seorang yang memakai kaos putih turun membuka besi penutup saluran air di bagian depan. Kemudian dia menuju ke besi penutup saluran air pinggir tembok samping.

Tak lama kemudian, terduga pelaku yang berperan sebagai joki mengendarai motor mendekat ke pedestrian depan toko. Sedangkan terduga pelaku yang berperan mencuri besi penutup lalu mengangkatnya ke jok motor. 

BACA JUGA:Ketua Bhayangkari Ranting Bubutan Jenguk Istri Anggota yang Sakit

Besi tersebut lalu ditaruh di jok motor diangkut kedua pelaku. Pelaku kabur berboncengan membawa besi ke arah utara.

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Krembangan Utara Ajak Warga Cangkrukan di Warkop, Sampaikan Himbauan Keamanan

Salah satu karyawan toko kue lapis kukus Lukman mengatakan, pencurian besi penutup saluran air dari rekaman kamera pengawas terjadi Jumat (1/3) sekitar pukul 03.00. "Dua pelaku, satu bagian mengambil dan satu menunggu di motor," ujarnya, Rabu (6/3).

Dia menambahkan, pelaku mengambil tiga besi. Dua besi sebagai penutup saluran air dan sebuah besi penutup tandon air. "Panjang besi kemungkinan satu meteran lebih. Yang diambil ada tiga besi (penutup)," beber Lukman.

Salah satu tukang parkir toko kue lapis, Fajar, mengungkapkan bahwa untuk mengelabuhi pihak toko, pelaku sempat menggeser besi penutup yang ada di saluran depan. "Ada tiga besi penutup yang dicuri. Dini hari kejadian tidak ada yang tahu, namun terekam CCTV toko," tandas Fajar. (rio)

Sumber: