Polsek Mulyorejo Kawal Aksi Unjuk Rasa FSPMI
Apel pengamanan persiapan rencana aksi unjuk rasa DPW FSPMI Prov Jatim di PT Gading Puri Perkasa.--
SURABAYA, MEMORANDUM - Apel pengamanan persiapan rencana aksi unjuk rasa DPW FSPMI Prov Jatim di PT Gading Puri Perkasa Jl Kenjeran No 617 Kel. Kalijudan Kec.Mulyorejo SURABAYA, Kamis 29 Februari 2024.
"Kita bersama-sama laksanakan tugas ini dengan ikhlas dan tanggung jawab. Perintah hanya pada satu komando, tidak ada yang membawa senjata api," kata Kapolsek Mulyorejo Kompol Sugeng Rianto,SH,MM dalam sambutannya.
BACA JUGA:Polsek Mulyorejo, Laksanakan Kegiatan Pendampingan Eksekusi Aset Pemkot Surabaya
Lebih lanjut, Kompol Sugeng menjelaskan, "Kami siagakan kurang lebih 50 personel gabungan Polsek Rayon dan Dalmas Polrestabes Surabaya serta unsur instansi samping. Hal tersebut dilaksnakan guna mengantisipasi anarkisnya massa pengunjuk rasa," terangnya.
"Kami mengimbau kepada para pengunjuk rasa untuk menyampaikan aspirasinya dengan tertib dan damai. Pihak kepolisian akan bertindak tegas jika ada provokasi yang mengarah pada anarkisme. Kami juga menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk tidak terprovokasi dan tetap beraktivitas seperti biasa," tutupnya.(mtr)
Sumber: