Pj Wali Kota Malang Apresiasi Peran Muslimat NU di Harlah Ke-78

Pj Wali Kota Malang Apresiasi Peran Muslimat NU di Harlah Ke-78

Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengapresiasi peran Muslimat NU. --

MALANG, MEMORANDUM-Penjabat (Pj) Wali Kota Malang Dr Ir Wahyu Hidayat mengapresiasi peran dan kontribusi positif jamaah Muslimat NU yang telah dalam mendorong dan mendukung kelangsungan berbagai program pembangunan di Kota Malang.

Itu disampaikan saat memberikan sambutan selamat datang pada ribuan jamaah Muslimat NU  yang hadir dalam pengajian akbar dalam rangka Harlah (Hari Lahir) ke 78 Muslimat NU dengan tema “Membangun Ketahanan Keluarga Untuk Menguatkan Ketahanan Nasional’, di GOR Ken Arok Kota Malang, Selasa 30 Januari 2024.

Hadir dalam kegiatan ini Ketua Umum PP Muslimat NU yang juga Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Gus Miftah dan para ulama, pengurus Muslimat NU di Malang Raya dan perwakilan Forkopimda Kota Malang.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Malang Instruksikan TPID Intervensi Pasar

Pj Wali Kota Malang menyampaikan kaum perempuan memiliki peran yang besar dalam menyukseskan berbagai program pembangunan. “Ini akan menginspirasi dalam mendukung program pembangunan yang berkelanjutan,” ujarnya.

BACA JUGA:Bapenda Kota Malang Launching SPPT PBB 2024, PJ Wali Kota Harap Kesadaran Wajib Pajak Meningkat

Diharapkan, untuk masa mendatang Muslimat NU sebagai salah satu organisasi perempuan yang besar dapat terus menerus memberikan sumbangsih terhadap keberlanjutan program pembangunan yang berdampak langsung pada masyarakat.

Meningkatkan peran kaum perempuan ini tentunya akan menjadikan kaum perempuan lebih tegas, mandiri dan berdaya sehingga berimbas positif pada keluarga dan lingkungan di sekitarnya. 

PJ Wali Kota Malang mengharapkan sinergi dan kolaborasi yang sudah terbangun dapat dipertahankan dan ditingkatkan. “Semoga dapat bersama-sama mewujudkan Kota Malang yang lebih maju,” harapnya.

Ketua Umum PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa mengatakan pentingnya semua pihak termasuk kaum perempuan menjaga persatuan kesatuan di negeri ini dan memiliki kebermanfaatan untuk semuanya. “Mari menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia,” katanya.

Ketua Muslimat PCNU Kota Malang Nyai Hj Mutammimah Hasyim Muzadi menyampaikan banyak kaum perempuan hebat telah memberikan inspirasi dan berkiprah dalam berbagai profesi dan berbagai lembaga. Diantaranya adalah Khofifah Indar parawansa yang kini menjabat sebagai Gubernur Jatim. “Ada yang di legislatif, ekskutif, yudikatif maupun di dunia akademik,” katanya. 

Sementara itu, suasana di GOR Ken Arok yang dipenuhi oleh sekitar 7 ribuan jamaah Muslimat NU dari berbagai wilayah Kota Malang dan sekitarnya dengan bersemangat mengumandangkan shalawat Nabi Muhammad SAW. (ari)

Sumber: