Kades Turi Lamongan Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Melon Hidroponik Beromzet Ratusan Juta

Kades Turi Lamongan Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Melon Hidroponik Beromzet Ratusan Juta

Petik perdana melon hidroponik di Kebun Melon, yang berada di Desa / Kecamatan Turi, Lamongan-Biro Lamongan-

LAMONGAN, MEMORANDUM – Kepala Desa Turi, Kecamatan Turi, LAMONGAN Abdul Rohman menyulap lahan tidur menghasilkan omzet ratusan juta sekali panen dari kebun Melon Hidroponik hasil inovasinya.

"Dulunya lahan tidur milik desa ini yang kemudian disulap menjadi kebun melon hidroponik berbagai varian," kata Kepala Desa Turi, Abdul Rohman kepada Memorandum saat petik perdana kebun hidroponik di Desa Turi.

Kegiatan petik perdana melon hidroponik di Kebun Melon di Desa Turi Kecamatan Turi atas ide briliannya ini dilakukan pada Minggu 3 Desember 2023.

BACA JUGA:Polres Lamongan Bedah Rumah Warga Desa Sukoanyar Turi

Dalam kesempatan ini, Kepala Desa Turi, Kecamatan Turi, Lamongan Rohman mengungkapkan, Desa Turi bertekad mengembangkan pertanian holtikultura berbasis agrowisata dan diharapkan dapat semakin mengungkit pertumbuhan ekonomi di Desa Turi.

Terlebih kebun Melon Hidroponik yang berdiri di lahan seluas 600 meter persegi itu langsung ludes diserbu pembeli.

Rohman sapaan akrabnya menuturkan, setidaknya terdapat tiga varian melon. Tiga varian melon tersebut adalah Golden Kinanti, Skusi, dan Sweetnet.

BACA JUGA:Kapolres Lamongan Apresiasi Pembongkaran Tugu Silat di Kecamatan Turi

Sedangkan untuk harga melon hidroponik tersebut dibanderol Rp 15 ribu per kilogram saat panen perdana kali ini. Sementara varian melon Sweetnet yang menjadi favorit pembeli karena bijinya memang sedikit dijual dengan harga Rp 20 ribu per kilogramnya.

Rohman menyampaikan, berat rata-rata bisa mencapai dua kilogram. Warga desa mampu memanen hingga delapan ton buah melon dengan omzet mencapai Rp 100 juta.

Dengan hasil yang melimpah tersebut, Rohman berharap nantinya ada petani-petani milenial yang lahir di desanya.

BACA JUGA:Entaskan Kemiskinan di Lamongan Melalui Program Unggulan Baznas

"Sehingga mampu lebih mengembangkan usaha kebun melon ini," ujar dia.

"Dengan hadirnya kebun Melon Hidroponik ini, semoga ke depan, di desa ini akan mampu melahirkan petani-petani milenial sehingga nanti mampu mengembangkan usaha kebun melon hidroponik," sambungnya.

Sumber: