Geger! Bayi Perempuan Dibuang di Tepi Jalan Desa Lebakrejo Purwodadi

Geger! Bayi Perempuan Dibuang di Tepi Jalan Desa Lebakrejo Purwodadi

AKP Pujianto bersama personil TNI dan warga menunjukkan jasad bayi dalam kardus--

PASURUAN, MEMORANDUM - Warga Desa Lebakrejo Kecamatan Purwodadi, Minggu 22 Oktober 2023 siang geger. Para warga dikagetkan sesosok jasad bayi yang dibuang dalam kardus.

Jasad bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan warga tepat di pinggir jalan desa tersebut. 

Warga awalnya curiga dengan kardus berwarna coklat itu. Sekira pukul 11.30, salah satu warga memberanikan diri untuk membukanya. Saat itu, kardus masih dalam keadaan setengah tertutup.

Setelah terbuka, ternyata warga kaget. Karena dalam kardus itu berisi jasad bayi berjenis kelamin perempuan. Bahkan menurut warga, tali pusar bayi masih menempel.

BACA JUGA:Jual Bayi lewat Facebook, Warga Sukoharjo Diringkus

“Tadi, kita coba buka. Isinya ternyata bayi, ujar petugas menirukan ucapan warga melalui sambungan telepon. 

Kepolisian dari Polsek Purwodadi yang mendapat laporan warga tersebut langsung mendatangi TKP. Lokasi penemuan jasad bayi tersebut cukup jauh dari pemukiman waga.

Lokasinya perbatasan dengan wilayah Tutur atau Nongkojajar. Pihak kepolisian sempat dibuat kesulitan untuk meminta keterangan warga lainnya.

Kapolsek Purwodadi, AKP Pujianto menjelaskan, jasad bayi perempuan dengan tali pusar yang masih menempel diperkirakan baru berusia sehari.

BACA JUGA:Polisi Amankan Sejoli yang Buang Bayi di Ponpes Al Hikmah Gresik

Polisi menduga bayi tersebut sengaja dibuang oleh orang tuanya di tepi jalan yang jauh dari pemukiman warga.

"Jenis kelaminnya perempuan. Diperkirakan lahir tadi malam," jelas AKP Pujianto pada Minggu 22 Oktober 2023.

Pihak kepolisian sendiri kesulitan untuk mengungkap siapa orang tua yang tega membuang bayinya di tepi jalan. Mengingat lokasi ditemukannya jasad bayi tersebut jauh dari pemukiman warga. Namun Kapolsek menegaskan akan terus memburu orang tua bayi yang  tega membuang anaknya. 

"Kita masih minta keterangan warga yang tadi menemukan kardus yang berisi jasad bayi ini," lanjut AKP Pujianto. 

Sumber: