Polsek Semampir Kunjungi Sekolah Beri Imbauan Kamtibmas

Polsek Semampir Kunjungi Sekolah Beri Imbauan Kamtibmas

Anggota Polsek Semampir koordinasi dengan salah satu pegawai di SMPN 11--

SURABAYA, MEMORANDUM - Upaya kepolisian untuk mengajak pihak-pihak lain menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terus dilakukan. Seperti halnya, Polsek Semampir.

Untuk memaksimalkan hal itu, secara rutin berkunjung memberikan imbauan terkait kamtibmas. Di lingkungan pendidikan, anggota Polsek Semampir berkunjung ke SMPN 11, Senin 16 oktober 2023 pagi.

Di lokasi itu, petugas Polsek Semampir menyampaikan pesan-pesan berhubungan soal Pemeliharaan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas).

"Kegiatan ini menyoroti pentingnya kerjasama antara aparat kepolisian dan lembaga pendidikan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar sekolah," kata Kapolsek Semampir Kompol Eko Adi Wibowo, Senin (16/10/2023).

BACA JUGA:Polsek Semampir Imbau Pengunjung Wisata Religi Ampel

Sementara itu, kepala Sekolah SMPN 11 Surabaya Amin, mengapresiasi langkah-langkah yang diambil untuk memastikan keamanan siswa-siswinya. Selama kunjungan, petugas Polsek Semampir memberikan pesan kamtibmas.

Dalam pesannya, mereka menekankan pentingnya untuk selalu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas apabila terjadi kejadian yang memerlukan tindakan kepolisian di lingkungan sekolah.

Selain itu, kepala sekolah dan petugas kepolisian juga memberikan himbauan kepada siswa-siswi SMPN 11 Surabaya agar tidak terlibat dalam perilaku berisiko, seperti tawuran atau balap liar. Imbauan itu bertujuan untuk menjaga keselamatan dan ketertiban di lingkungan sekolah.

Dalam hasil kegiatan ini, situasi di SMPN 11 Surabaya terpantau aman terkendali. Kepala Sekolah Bapak Amin menyambut baik kolaborasi yang baik antara sekolah dan Polsek Semampir dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.(fdn)

Sumber: