Jelang Peringatan HUT Ke-78 Pemprov Jatim, Ratusan Mural Berjejer di Jalan Gubernur Suryo Surabaya

Jelang Peringatan HUT Ke-78 Pemprov Jatim, Ratusan Mural Berjejer di Jalan Gubernur Suryo Surabaya

Ratusan lukisan terpampang di sepanjang Jalan Gubernur Suryo Surabaya tepat di seberang gedung negara Grahadi.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim tinggal menghitung jam. Segala persiapan pun terus dilakukan hingga malam ini, Rabu 11, Oktober 2023. Salah satu persiapan yakni pemasangan ratusan mural.

Pantauan di lokasi, ratusan mural dengan berbagai tema Jawa Timur itu berjejer rapi di sepanjang jalan Gubernur Suryo Surabaya, tepat di seberang Gedung Negara Grahadi, lokasi upacara peringatan HUT ke-78 Pemprov Jatim.

Sontak saja, mural tersebut memancing perhatian pengguna jalan yang kebetulan melintas di lokasi. Tak hanya berswafoto, para masyarakat juga sibuk mengamati tema dari mural-mural tersebut.

"Kalau saya amati dari ujung utara tadi, ini mural atau lukisan banyak yang bertema prestasi dari bu Gubernur dan Pak Emil (Wakil Gubernur, red). Sangat bagus-bagus sekali muralnya," kata Anam, pengendara motor yang melintas di lokasi.

Sementara suasana berbeda juga terlihat di halaman utama Gedung Negara Grahadi. Puluhan anak-anak kompak melakukan tarian. Mereka, bakal menjadi pengisi acara hiburan dalam puncak HUT ke-78 Pemprov Jatim. (*)

 

Sumber: