IPW Apresiasi Penetapan Tersangka Anak Anggota DPR RI

IPW Apresiasi Penetapan Tersangka Anak Anggota DPR RI

Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso--

SURABAYA, MEMORANDUM - Penetapan Gregorius Ronald Tannur, putra dari anggota DPR RI Fraksi PKB, Edward Tannur, sebagai tersangka atas kasus tewasnya Dini Sera Afrianti alias Andini, diapresiasi Indonesia Police Watch (IPW), Jumat, 6 Oktober 2023. 

Dikatakan Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso, bahwa penetapan tersangka karena diduga menganiaya kekasih hingga tewas itu tidak melanggar hukum. 

“IPW menduga polisi sudah memiliki alat bukti yang cukup bahkan lebih. Seperti visum et repertum (ver), CCTV, dan saksi-saksi. Kami (IPW) apresiasi Kapolrstabes Surabaya Kombespol Pasma Royce menetapkan tersangka dengan cepat,” ujar Sugeng.

Sugeng mengapresiasi itu (penetapan tersangka, red) tak terlepas karena terduga pelaku adalah anak seorang politisi. 

“Karena kalau lama, bisa masuk angin,” tegasnya.

BACA JUGA:Polisi Tetapkan Gregorius Ronald Tannur Tersangka Pembunuhan Dini Sera Afrianti

BACA JUGA:Kronologi Tewasnya Dini Sera Afrianti, Ditendangi dan Dipukul Botol Tequila

Ini tak terlepas akan ada dugaan intervensi dari pihak-pihak tertentu. 

“Kemugkinan ada, apalagi kekuatan mengintevensi itu kuat sekali. Penegakan hukum kita tidak steril dari politik dan intervensi. IPW menghargai ini,” ujar Sugeng.

BACA JUGA:Hotman Paris Cawe-cawe Komentari Kematian Pengunjung Blackhole KTV

Untuk itu, IPW akan mengawal kasus ini hingga persidangan. “kita akan kawal sampai persidangan. Berharap, dari pihak keluarga korban tetap bisa memperjuangkan haknya. Dan keluarga pelaku bisa menjadi pelajaran berharga, walaupun orang tua DPRI RI bukan berarti kebal hukum,” pungkas Sugeng. (*) 

 

Sumber: