Untag Surabaya Kukuhkan 1.658 Wisudawan

Untag Surabaya Kukuhkan 1.658 Wisudawan

Surabaya, memorandum.co.id - Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya kembali melepas putra-putri terbaiknya dalam Wisuda Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022, Sabtu-Minggu (3-4/9/2022). Mengusung tema Yang Terbaik Dariku, wisuda periode ke-125 ini berlangsung semarak di lapangan parkir timur Untag Surabaya. Hal ini lantaran prosesi wisuda secara perdana digelar luring setelah dua tahun pandemi Covid-19. Pada hari pertama, sebanyak 828 wisudawan dikukuhkan dari total 1658 lulusan. Prosesi pengukuhan wisudawan dilaksanakan melalui Rapat Terbuka Senat yang dipimpin langsung oleh Rektor Untag Surabaya Prof Dr Mulyanto Nugroho MM CMA CPA. Wisudawan pada hari pertama terdiri dari 4 fakultas yakni, 428 wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 138 wisudawan Fakultas Hukum, 185 wisudawan Fakultas Psikologi, dan 77 wisudawan Fakultas Ilmu Budaya. "Total seluruhnya ada 1658 lulusan yang dikukuhkan, mulai dari jenjang diploma, sarjana, magister, dan doktor. Selamat kepada para wisudawan yang telah bertahan melewati masa pandemi hingga berhasil menyelesaikan studi," ujar Prof Nugroho. "Terus berikan yang terbaik di mana pun berada sebagai Patriot Merah Putih. Tetap semangat dan terus berkarya di tengah masyarakat," sambung rektor. Selanjutnya, pada hari kedua Untag Surabaya akan kembali mengukuhkan 830 wisudawan. Yakni terdiri dari 4 fakultas, di antaranya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip), Fakultas Teknik, dan Fakultas Vokasi. Prof Nugroho menuturkan, untuk mendukung potensi dan pengembangan para wisudawan, Untag Surabaya tak tinggal diam. Pihaknya telah menyiapkan wadah melalui Ikatan Keluarga Besar Alumni (IKBA) Untag Surabaya. "Selain menyediakan job fair, kami juga melibatkan IKBA. Ada lebih dari 60 ribu alumni yang tergabung di dalam IKBA, yang bekerja di perusahaan swasta maupun instansi pemerintah. Nah, nanti IKBA itu yang mewadahi dan memfasilitasi para lulusan Untag Surabaya," tuntasnya. (bin)

Sumber: