Antisipasi Banjir Pusat Kota, Pemkot Surabaya Tambah Rumah Pompa Alun-Alun Contong

Antisipasi Banjir Pusat Kota, Pemkot Surabaya Tambah Rumah Pompa Alun-Alun Contong

Surabaya, memorandum.co.id - Pemerintah Kota (pemkot) Surabaya melalui dinas sumber daya air dan bina marga (DSDABM) sedang berupaya membangun rumah pompa baru dan saluran air di sekitar Jalan Pahlawan, Kelurahan Alun-Alun Contong, Kecamatan Bubutan. Wakil Wali (wawali) Kota Surabaya Armuji lantas turun ke lokasi untuk memastikan proyek tersebut berjalan lancar. Armuji mengatakan, pekerjaan rumah pompa dan saluran air tersebut bertujuan untuk mengatasi banjir di pusat kota. Sebab, kawasan Jalan Pahlawan, Jalan Bubutan, hingga Jalan Kramat Gantung dan Jalan Tembaan kerap banjir. "Nantinya dengan terbangunnya rumah pompa ini, maka akan mempercepat jalannya air ke sungai, sehingga meminimalisir potensi genangan di tengah kota," ucap Armuji, Jumat (22/7). Armuji mengungkapkan, pekerjaan terkait pengelolaan dan pengembangan sistem drainase yang terhubung dengan sungai dalam kota tersebut akan memakan waktu sekitar tiga bulan. Dia berharap, proyek tersebut dapat selesai tepat waktu. Di samping itu, Armuji juga menyampaikan bahwa seiring dengan meningkatnya kepadatan penduduk dan kemunculan bangunan di pusat kota, maka perlu diimbangi dengan sistem drainase yang mapan dan didukung dengan keberadaan rumah pompa. "Pembangunan rumah pompa adalah kebutuhan. Kalau salurannya bersih dan lancar, tetapi tidak didukung dengan keberadaan rumah pompa maka ya percuma," tandas Cak Ji. Sampai saat ini, terdapat 61 rumah pompa di Surabaya. Dan sedikitnya, ada 150 pompa yang siap beroperasi untuk mengurangi banjir saat musim hujan. (bin)

Sumber: