Apresiasi Marbot di Surabaya, Ketua HDCI Jatim Berangkatkan Umrah

Apresiasi Marbot di Surabaya, Ketua HDCI Jatim Berangkatkan Umrah

Ketua HDCI Jatim Tonny Wahyudi (berpeci) dan pengurus.--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID-Ketua Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Jawa Timur Tonny Wahyudi memberangkatkan 10 marbot Surabaya umrah, Sabtu, 25 Januari 2025. 

Kegiatan ini menurut pria yang karib disapa Yudi Ndut itu, adalah rutinitas yang sudah ia lakukan sejak menjadi Ketua HDCI Surabaya.


Ketua HDCI Jatim Tonny Wahyudi bersama pengurus dan marbot Surabaya.--

BACA JUGA:Ketum PBSI Jatim Tonny Wahyudi Dipercaya sebagai Bendahara Umum PBSI Pusat

“Kami ingin berbagai dengan para marbot yang sudah bekerja keras menjaga kebersihan masjid dan kelancaram ibadah salat di masjid yang ada di Surabaya. Memberangkatkan umrah mereka adalah salah satu upaya kami agar mendapatkan berkah,” ungkap pria yang juga Ketua Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jatim ini.

Karena itu, Yudi Ndut juga berharap agar Ketua HDCI di daerah-daerah juga melakukan aksi serupa. Sebab, dengan memberangkatkan marbot umrah juga mempererat persaudaraan.

Kata Yudi, dalam kesehariannya, tugas marbot cukup berat. Karena, tugasnya bukan hanya membersihkan, menyapu lantai dan halaman. Namun juga mempersiapkan kelancaran ibadah salat.

“Karena itu, para marbot ini layak kami apresiasi untuk diberangkatkan umrah. Mudah-mudahan, kami mendapatkan berkah dari kegiatan ini,” jelas Yudi Ndut.

Pria penyuka rawon dan bakso ini menambahkan, dalam keluarganya, dia selalu dididik untuk selalu bermanfaat bagi sesame meski berbeda agama dan keyakinan.

“Bukti toleransi beragama ada di keluarga kami. Ibu saya adalah muslim dan sudah haji beberapa kali. Sedangkan adik ada yang menganut Kristen sedangkan saya sendiri Budha. Namun toleransi di keluarga kami begitu luar biasa karena semuanya saling menghargai kepecayaan masing-masing. Untuk itu semangat toleransi itu kami wujudkan dengan memberangkatkan marbot umrah,” paparnya. 

 

Sumber: