Jalin Koordinasi dan Komunikasi, Gapensi Kota Surabaya Kunjungi BPC Jember

Jalin Koordinasi dan Komunikasi, Gapensi Kota Surabaya Kunjungi BPC Jember

Jember, Memorandum.co.id - Sebagai upaya dalam memperkuat koordinasi dan komunikasi antar BPC Gapensi seluruh Jawa Timur, Ketua BPC Gapensi Kota Surabaya melakukan silaturahmi dengan pengurus Gapensi Kabupaten Jember. Silaturahmi ini digelar di kantor BPC Gapensi Jember dihadiri oleh Wakil Ketua 1 Dewan Pengawas Eko Hariyanto, Wakil Ketua 2, Sekretaris dan beberapa pengurus inti juga turut hadir untuk menerima kunjungan silaturahmi oleh BPC Kota Surabaya. “Saya mewakili Ketua BPC Jember karena kebetulan yang bersangkutan ada kepentingan keluarga yang tidak bisa diwakilkan,” ujar Eko Hariyanto, Sabtu (27/2). Dalam kesempatan tersebut, Eko memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada rombongan dari BPC Surabaya yang dikoordinatori oleh Yoyon Sudiono atas kunjungannya ke kantor BPC Jember. Karena menurutnya hal itu sebagai langkah tepat untuk bisa menyerap aspirasi atau permasalahan-permasalahan yang menjadi beban tiap-tiap BPC Gapensi di Kabupaten/Kota. "Kan tidak semua BPC mengalami permasalahan yang sama, pasti ada kendala-kendala yang bervariatif dihadapai oleh BPC-BPC di kabupaten/kota, sehingga kami sangat mengapresiasi langkah Mas Yoyon Sudiono bersedia hadir langsung ke tempat kami dan bisa mendengar dan memmberikan arahan pada permasalahan yang dihadapi setiap BPC,” tutur Eko. Disinggung terkait pencalonan Yoyon Sudiono dalam bursa pemilihan Ketua Umum Gapensi Jatim pada Musda Gapensi April nanti, Eko mengatakan, pihaknya sangat mendukung langkah tersebut dalam rangka berpartisipasi memeriahkan kegiatan pesta demokrasi demi majunya organisasi. “Saya melihat, Mas Yoyon mempunyai semangat silaturahmi cukup kuat dan nampak ke depannya ada semangat membangun silaturahmi pada BPC untuk kemajuan Gapensi, serta mampu merangkul semua kalangan, terlihat dalam rombongannya terdiri dari yang muda dan juga yang sepuh,” tambahnya. Menurutnya, dengan semangat silaturahmi dan komunikasi yang kuat tersebut adalah langkah tepat untuk menjadikan organisasi Gapensi lebih eksis dan maju, baik BPD maupun BPC yang ada diwilayah Jawa Timur guna mewujudkan kesuksesan pembangunan di Jawa Timur. (Ani)

Sumber: