Kebakaran Pasar Ikan Hias Gunungsari, 2 Stand Ludes

Kebakaran Pasar Ikan Hias Gunungsari, 2 Stand Ludes

Surabaya, Memorandum.co.id - Kebakaran terjadi di Pasar Ikan Hias di Jalan Gunungsari, Jumat (22/1) pagi. Akibat kebakaran itu, dua stand penjual perlengkapan akuarium milik Supriyono dan Semi ludes dilalap si jago merah. Bahkan, terdapat empat stand lain yang juga terdampak atas insiden tersebut. Informasi dihimpun, kejadian itu diketahui pertama kali oleh Belinda, sekitar pukul 05.33. Wanita yang juga memiliki usaha di pasar tersebut berniat untuk membuka stand miliknya. Saat berjalan melewati toko Supriyono, Belinda mendapati percikan api dan kepulan asap dari toko itu. Melihat api semakin membesae, Belinda kemudian berinisiatif untuk melaporkan peristiwa tersebut ke Command Center 112. Sekitar 6 menit berselang, unit tempur dari Pos Joyoboyo tiba di lokasi dan langsung melakukam pemadaman api. Setelah itu, belasan unit tempur lain secara bergantian juga mendatangi lokasi. "Ada total 12 unit tempur dari beberapa pos yang kami terjunkan dalam pemadaman kebakaran tersebut. Kami juga datangkan unit Bronto Skylift 42 meter untuk mempermudah jangkauan," kata Kabid Pembinaan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, Bambang Vistadi. Bambang menyebut, hanya butuh waktu kurang lebih 10 menit untuk menjinakkan api. Meski demikian, pihaknya juga terus mengintruksikan anggota untuk terus melakukan pembasahan hingga dinyatakan kondusif. "Kami pastikan kondisi aman sekitar pukul 06.21," lanjut dia. Sementara itu, disinggung terkait penyebab dari kebakaran itu, Bambang Vistadi belum bisa memastikan. Namun, pihaknya menduga ada korsleting listrik yang menyebabkan percikan api hingga terjadi kebakaran. "Korlseting listrik. Kami masih kordinasi dengan kepolisian," pungkas dia.(fdn)

Sumber: